Modif Yamaha byson jadi Yamaha Fazer pakai headlamp Z250

Modif Yamaha byson jadi Yamaha Fazer pakai headlamp Z250

setia1heri.com – Modif Yamaha byson jadi Yamaha Fazer pakai headlamp Z250. Yamaha Byson menolak punah. Motor naked Yamaha Byson lansiran tahun 2010 ini dimodif menyerupai saudaranya yang ada di Tanah Hindustan yakni Yamaha Fazer 150. Namun tidak seratus persen sama karena doi memakai headlamp yang berbeda yakni punya Kawasaki Z250 yang bertampang intimidatif ini. Penasaran ? monggo disimak gans…

Modif Yamaha byson jadi Yamaha Fazer pakai headlamp Z250Modif Yamaha byson jadi Yamaha Fazer pakai headlamp Z250 ini diunggah di grup facebook BEKAKAS oleh  mbah Dayu Prayogo. “ Terimakasih dah di ACC gabung di grup ini….” ujarnya pada tanggal 11 Januari 2023 sambil doi mengunggah penampakan sebuah Yamaha Byson yang telah dimodifikasi memakai fairing custom dan headlamp punya Kawasaki Z250. “Yamaha Byson 2010 masih karbu…aslinya warna merah maroon 2010 mbah” tambahnya.Modif Yamaha byson jadi Yamaha Fazer pakai headlamp Z250

Beberapa warganet mengapresiasi modifikasi yang diluar kebiasaan untuk motor naked ini. ” Tumben Mbah Byson yang modif headlamp z250 bukan pigson gak wajar ” ujar mbah Muhammad Nilna. Hal serupa juga diungkapkan oleh mbah Nazikin Enerce, ” Motor goib ini mbahh , kalomasih pake knalpot standar alus banget suaranya ” tuturnya.Modif Yamaha byson jadi Yamaha Fazer pakai headlamp Z250 (2)

Dari gambar-gambar yang diunggah mbah Dayu pada Yamaha Byson modifikasi ini terlihat suku cadang sudah mengalami perubahan. Shock depan USD merk ipone yang menggapit rem cakram yang dimensinya lebih besar. Sisi kaki-kai sepertinya mengalami perubahan warna menjadi putih. Selain itu knalpot juga sudah diganti yang lebih sporti khas motor sport. Modif Yamaha byson jadi Yamaha Fazer pakai headlamp Z250 (1)

Doi menambahkan fairing custom untuk menghubung tangki BBM dengan lampu Z250 serta penambahan tulisan Fazer seperti saudaranya yang ada di India. Untuk mengesankan ini motor turing maka ditambahkan visor dibagian atas headlamp. Sepertinya sisi stang juga telah dirubah dengan lebih lebar atau baplang gans…Doi juga memberikan tambahan crashbar atau engine guard untuk keselamatan berkendara. Selebihnya sisi belakang tidak terdapat perubahan yang signifikan gans..

Gimana brosis ?

Maturnuwun

baca juga :

Comments

comments

Tentang setia1heri 5694 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

Be the first to comment

Monggo dikomeng gans..