arti GL pada Honda GL series (Honda GL Max, GL 100 dan GL Pro)

arti GL pada Honda GL series (Honda GL Max, GL 100 dan GL Pro)

setia1heri.com – arti GL pada Honda GL series (Honda GL Max, GL 100 dan GL Pro). Motor laki era tahun 90an yang sering wira-wiri dijalana dengan sebutah Honda GL. Beberapa orang menyebutnya dengan sebutan herex (Jawa Timur) atau Nyutek bagi orang yang tinggal di sekitar Gunung Bromo. Yah Honda GL series mulai dari Honda GL Max, GL 100 dan GL Pro telah menjadi legenda hidup bagi masyarakat. Nah tahukah arti GL ? ternyata ini merupakan inisial seorang ksatria jepang gans. Monggo disimak brosis..

arti GL pada Honda GL series (Honda GL Max, GL 100 dan GL Pro)Mengutip penjelasan dari fanspage Perpustakaan Nasional pada tanggal 27 Juli 2021 menyebutkan bahwa GL pada sepeda motoro Honda GL series merupakan kependekan inisial dari Gin Linamoto, seorang kesatria samurai di era 1876-1877, kakek moyang pendiri Honda, Soichiro Honda. “Salah satu produk Motor Honda yang termuat dalam Iklan di Surat Kabar, Honda GL. Varian baru, Honda GL Max berkapasitas 125 cc dan Honda GL Pro berkapasitas 145 cc. Keduanya hadir untuk menggantikan GL 125 yang dihentikan produksinya. “ tulis Fanspage Perpustakaan Nasinal menjelaskan gambar iklan Honda GL Max dan GL Pro diatas.

Lebih lanjut Perpustakaan Nasional menjelaskan sejarah dari penamaan GL pada motor dengan identitas khas bokong kotak ini. ” Adapun sejarah di balik penamaan GL, merupakan singkatan dari Gin Linamoto, seorang kesatria samurai di era 1876-1877, kakek moyang pendiri Honda, Soichiro Honda. Sebagai bentuk penghormatan, Soichiro Honda terinspirasi memakai inisial “GL” untuk nama mesin motor buatannya. Sumber: Sinar Harapan, 20 Maret 1983 Hal 5 Kol 1. Koleksi Layanan Surat Kabar Langka Perpustakaan Nasional RI (SKJIL-Team) ” tulisanya lebih lanjut.beda honda gl max, gl 100 dan gl pro (7)

Hingga tulisan ini diketik postingan diatas telah memantik diskusi warganet di fanspage lebih dari 400 tanggapan. “Semoga para cukong pemilik pabrik motor Honda di Indonesia mau membuat lagi sepeda motor GL seperti ini, yakin, pasti peminatnya sangat banyak karena sudah terbukti kualitas dan tampilannya, besar harapan kami Honda mengabulkan permohonan penggemarnya, karena di luar negeri Honda sudah merilis kembali motor² retro CB, GL dan CG desain dan spesifikasinya persis sama seperti yg dulu, saya dulu (1982) pernah punya GL setiap bulan pp Bdg-Jkt selama 5 th tanpa pernah rusak .” ujar Lutfi S Mardi, salah seorang pembaca.

Beberapa warganet mencoba bernostalgia dengan motor yang bandel ini. “Motor jadulku non bebek Honda terus, saat remaja Honda 90 Z, mahasiswa GL 100, awal2 kerja GL Pro 92, top semua, bandel awet “ ujar Aris Budiman. Ruls Lianz juga punya kenangan tersendiri dengan Honda GL Neo Tech ini.”Sampai sekarang masih pake gl neo tech ori taun 94 dari tak terasa sudah 26 tahun….kopling baru 2x ganti…..ring piston satu kali…..rem ama ban tdk kehitung…..paling awet aki.…”tambahnya.bangun ulang honda gl 100 tahun 1995 mulus

Beberapa guyonan menyebutkan bahwa series GL Pro itu artinya Genjot Langsung Protol. “GL Pro bukanya Genjot Langsung Protol mbah? Guyon mbah ojo serius2 “ ujar Aditya Gusti Pratama di forum fb BEKAKAS. Sedangkan ada warganet lain yang mengartikan GL dengan sebutan goyang lutut. “GL = goyang lutut. Maksudnya ngengkol dulu kalau mau naik ” canda mbah Riza Purba. “seri Honda : GL 100 , GL PRO , GL MAX , CG 100, CB 100, Honda WIN.” pungkas Edy Syahputra.

Well, itulah brosis arti GL pada Honda GL series (Honda GL Max, GL 100 dan GL Pro). Monggo mungkin ada informasi lebih lanjut dapat dibagikan dimari…

honda gl pro neo tek alias nyu tek di bromoMaturnuwun

baca juga :

Comments

comments

Tentang setia1heri 5694 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

Be the first to comment

Monggo dikomeng gans..