Restorasi Honda Tiger 1993, serasa baru dan kinyis-kinyis brosis. Aliran modifikasi yang mengejar original asli motor dilakukan Bro Indra Saputra asal Serpong. Doi rela berburu Honda Tiger untuk direstorasi hingga di Kediri, Jawa Timur. Nah berikut modifikasi restorasi Honda Tiger 2000 lawas yang merogoh kocek hingga 3 kali harga motornya…hehehe. Monggo disimak gans….
Bro Indra sengajar berburu Honda Tiger lawas karena ingin melestarikan motor yang sudah tidak diproduksi lagi ini. “Nah klo cerita knp berburu tiger lawas panjang nih, Pertama ane hobby sama motor tiger, Ane pengen punya Yang keluaran awal awal aja, Ini motor asli nya Plat AB tapi dapet nya di Kediri, Alasan ingin restorasi, Karena tiger skr sudah tidak produksi lg jadi ane pengen melestarikan nya, Biar gak punah ” ujarnya mengawali obrolan.
Doi meminang Honda Tiger lawas ini hanya 10 jeti saja sekitar tahun 2015. “Dulu awal beli bahan 10 jt ” tuturnya. Menariknya Honda Tiger lawas ini termasuk generasi awal-awal produksi. “Nomer mesin nya SAE 124, Hehehe SAE 124 itu nomer mesin Om keluaran ke 124 unit ” terangnya.
KHS pun tertarik dengan restorasi ini sehingga menanyakan part apa saja yang diganti. “All part Kecuali
Sasis + Krengkes, masih menggunakan aslinya, Semua part baru dari mulai roda depan sampai belakang, Termasuk baut baut semua Original ” tuturnya. Terkait sparepart yang original doi sempat berburu hingga 1 tahun. “Berburu part selama setahun, Nyari kesana kemari, Karena kebanyakan part nya masih made in Japan alias ASTRA, Pokoknya nyari part nya suka duka deh ” ujarnya lebih lanjut.
Berapa kocek yang mesti dirogoh untuk restorasi Honda Tiger 1993 serasa baru ini. “Ini full Original hanya memakai belt bukan rantai, Total restorasi sekitar 35 jt an exclude unit, Part full baru exterior dan interior ” pungkas doi yang hobi motor balap dan classic ini.
Well, itulah mantemans Restorasi Honda Tiger 1993, serasa baru dan kinyis-kinyis brosis.
Maturnuwun
baca juga :
- Modif stang Suzuki Vstorm 250 SX pakai stang Honda Tiger gans…
- Penampakan Honda Tiger dimodif pakai mesin moge atau mesin motor lain gans….
- Penampakan Honda CB400 kayak Megapro Hiu gans…
- Penampakan Honda Tiger pakai Lampu Projie atau Daymaker
- Penampakan Honda Tiger pakai shock depan Yamaha Byson
- Modifikasi Honda Tiger warna hijau daun jeruk gans…
- Mengenal kode silinder blok mesin HM, HF dan AHM pada Honda Tiger, monggo disimak gans….
- Honda Tiger modif buat angkut hasil kebun alias macan gunung gans….
- Modif Honda Tiger ban super gambot asal Purwakarta
- Moles Honda Tiger 2007, 4 tahun gak hidup jadi kinclong gans..
5 Trackbacks / Pingbacks