
setia1heri.com – Inden sepeda motor Honda kok lama ? ternyata ini sebabnya gans. Brosis yang sedang booking sepeda motor di tahun 2022 khususya varian matic ini mungkin harus sabar sejenak karena ini tidak hanya dialami oleh industri sepeda motor namun hampir semua industri otomotif dan teknologi. Apa pasal ? telah terjadi kelanggkaan peranti chip semikonduktor. komponen apa itu gerangan?

chip semikonduktor disebut pula dengan sirkuit terintegrasi (IC / Integrated Circuit) atau microchip yang sangat berguna untuk peranti elektronik. Secara sederhana keberadaan chip ini semacam otak yang menghubungkan perangkat-perangkat elektronik pada sebuah produk baik IT maupun otomotif. Misal kalau di sepeda motor komponen pada speedometer yang memerlukan chip semikonduktor.
Kelangkaan chip semikonduktor ini sebenarnya sejak tahun 2021 silam dan hanya berdampak pada industri IT dan otomotif roda empat namun tidak disangka ternyata berlanjut hingga tahun 2022. Sebabnya karena permintaan peralatan elektronik yang tinggi selama pandemi covid-19 serta ada kebakaran pabrik chip di Renesas Electronic Corp. Perusahaan-perusahan sudah mengkonfirmasi kelangkaan ini seperti Mercedez Benz, IBM, Toyota Global, dll. Bahkan beberapa industri IT menduga kelangkaan ini akan berlanjut hingga tahun 2024 seperti Intel.
Nah kembali ke topik lamanya inden sepeda motor honda. Ternyata kelangkaan ini juga berimbas pada industri otomotif khususnya roda dua di Indonesia termasuk Honda. Memang sih infonya tidak semua lini atau varian kena imbasnya namun motor-motor yang laris manis seperti Scoopy, BeAT dan Vario yang bak kacang goreng tentu gak bisa secepat dulu produksi dan deliverinya nanti.
Jadi brosis yang sedang inden motor honda khususnya varian matic ย entry level seperti BeAt, Genio, Scoopy, dan Vario harap bersabar dulu ya….hehehe
Maturnuwun
baca juga :
- Wow Beli Sepeda Motor Honda Dapat Bibit Bunga Gratis brosis…
- Pengalaman warganet beli motor Honda CG 125 Panjgear di Afghanistan gans…
- Ini 200 Pemenang Tahap 2 Undian Berhadiah Total 1,5 Milyar dari MPM Honda Jawa Timur
- MPM Honda Jatim Berikan Garansi Rangka 5 Tahun untuk Semua Model Motor
- Nostalgia motor laki jadul Honda C320 S ( 50 cc ) dan Honda S90 tahun 60an gans
- Penampakan Honda CB400 kayak Megapro Hiu gans…
- Beda Honda Karisma 125, Honda Karisma 125 D dan Honda Karisma X 125 D
- Daftar ukuran standar ban depan dan ban belakang sepeda motor Honda tahun 2021
1 Trackback / Pingback