
setia1heri.com – Content Creator Otomotif buktikan Keiritan New Honda Scoopy di Bandung brosis. Sebanyak 15 content creator dari blogger dan vlogger otomotif berkumpul untuk mencoba produk terbaru yang diluncurkan PT Astra Honda Motor sejak tgl 5 November 2024, yaitu New Honda Scoopy.
Berangkat pada pukul 07.00 wib dari Hotel Grand Mercure Setiabudi Bandung menuju beberapa titik lokasi yaitu, Tangkuban Perahu โ Braga dan finish di Masjid Raya Al Jabbar, total jarak yang ditempuh kurang lebih 62,4 KM.
Dengan kontur jalan yang bervariasi seperti tanjakan, turunan, jalan berkelok hingga jalan yang bergelombang dilalui oleh para peserta City Rolling New Honda Scoopy. Beberapa icon kota Bandung disinggahi oleh para content creator seperti Tangkuban Perahu yang memiliki suhu sejuk 21ยฐC, lanjut ke jalan Braga, yang merupakan salah satu maskot dan objek wisata kota Bandung yang dahulu dikenal Parijs van Java, perjalanan berlanjut menuju Masjid Raya Al Jabbar yang didesain oleh Ridwan Kamil dan mulai dibangun pada tahun 2017. Di setiap spot tempat wisata, diadakan Fun Games yang menambah keakraban para content creator dan team HC3 AHM.
Sampai di titik finish, para peserta dibuat takjub dengan keiritan New Honda Scoopy, Iwan Banaran berujar โKelebihan Scoopy, ringan ,agile, lincah, dan irit parah..! Tangkuban perahu kan (jalannya) naik turun ya, dapet 55,7 km/literโ, hal ini diperkuat oleh Zoals Parsetyo yang mengungkapkan โKonsumsi bahan bakarnya benar-benar di luar dugaan, bisa tembus 56,8 km/l dengan berat badan saya yang 75 kg.โ
Antok Yuniarso selaku General Manager Honda Customer Care Center (HC3) Division mengungkapkan bahwa โCity Rolling New Honda Scoopy dengan mengundang para content creator bertujuan untuk merasakan secara langsung kenyamanan berkendara dan performa New Honda Scoopy di jalan raya, sehingga motor ini dapat dibuktikan cocok untuk berkendara harian.โ
City Rolling New Honda Scoopy ditutup dengan pengumuman Fun Games yang dimenangkan oleh team Cihampelas, yang digawangi oleh Bobby Stuntrider, Iwan Banaran, Zoals Prasetyo, Masrang, dan Aripitstop, hadiah diserahkan langsung oleh Bapak Lerri Gunawan selaku Chief Operating Officer PT. Daya Adicipta Motora.
Well, itulah brosis Content Creator Otomotif buktikan Keiritan New Honda Scoopy di Bandung brosis
Maturnuwun
baca juga :
- Content Creator Otomotif buktikan Keiritan New Honda Scoopy di Bandung brosis
- Modif Yamaha FAZZIO HYBRID ala motor Bulma di serial Dragon Ball asal Bandung
- Pengalaman turing TVS XL100 lewat tanjakan panjang, lancar djaya gans…
- Ragam Cara Menuju dan Menikmati Kota Bandung
- KTM Orange Tour Juli 2018 : Rute Seru Jakarta – Cileteuh Sukabumi!, Monggo join brosis..
- Misteri, Mitos dan keangkeran Tanjakan Emen di Subang, Jawa Barat
- Modifikasi mobil sedan kembar dempet atau bermuka dua ini sungguh bikin pusing
- Asosiasi Honda Sonic Independent Indonesia (AHSII) resmi deklarasi tahun 2017
- Yuk, Ajak Si Kecil Berlibur Ke Bandung!
- Daftar harga Toyota Calya dan Daihatsu Sigra area Bandung, Jawa Barat tahun 2016
Be the first to comment