
setia1heri.com – Kompetisi Safety Riding Blogger Vlogger di MPM SRC. Hari Minggu, 16 Juni 2024 bertempat di MPM Safety Riding Centre yang ada di MPM Sedati, Sidoarjo berkumpul blogger dan vlogger Jawa Timur untuk mengikuti kompetisi safety riding. Acara ini diselenggarakan oleh MPM Honda Jawa Timur.
Beberapa blogger dan vlogger yang hadir diantaranya :
- Marc New /KDR/ Warungbiker.com
- Andi / MLG / aselimalang.com
- Gesang / BLT/ PotretBikers.com
- Rio / SDA / motorrio.com
- Setia1heri / SBY/ setia1heri.com
- Kang Idur / BLT / rudysoul.com
- Mas Nip / BLT/ YT MasNip
- Angga /SBY/ ndeso94.com
Sementara dari HC3 MPM terlihat ada Mas Novan dan Mbak Sasha. Tim safety riding yang mendampingi kompetisi ini ada mas dimas dan mas hilmi Bersama tim safety riding MPM SRC.
Kompetisi ada 4 tahap yakni pertama terkait dengan teori-teori safety riding, dilanjutkan dengan prakter lewat simulasi Honda Riding Training, kemudian dilanjutkan dengan plang riding, low speed 1 & 2 dan terakhir slalom. Nah keempat tahap tersebut akan diakumulasi untuk mencari para juara untuk kompetesi ini.
Lomba berlangsung mulai jam 08 hingga jam 12. 00 WIB. Dari hasil akumulasi maka terpilihlah 3 jawara pada kompetisi safety riding blogger dan vlogger jawatimur ini yakni juara pertama kang gesang, disusul oleh kang marnu dan dipungkasi oleh kang rio. Hasil ini menggeser posisi kang marnu yang 4 tahun terakhir selalu juara 1…hehehe. Unit untuk lomba ini pakai motor matic mulai dari scoopy, vario 160 dan Stylo 160.
Apapun hasilnya yang penting jangan lupa untuk belajar safety riding alias cari aman dalam berkendara gans…hehehe
baca juga :
- 5 Tips naik sepeda motor Aman untuk Wanita dari MPM Honda Jawa Timur
- MPM Honda Jatim dan Polres Mojokerto gelar Kampanye #Cari_Aman di Jalur Rawan Cangar Saat Lebaran
- 2.572 Konsumen Setia Honda Siap Lebaran di Kampung Halaman bersama AHM
- Tips Berkendara Selama Ramadhan saat berburu Takjil dan bukber
- Tipsnya Agar Tetap Cari Aman di Jalan Berkendara dengan Honda PCX RoadSync
- Tips memotoran aman dan nyaman libur akhir tahun dari Honda
- Biker perempuan cari aman di jalan raya brosis
- Ratusan GenZ di Sidoarjo Ikuti Edukasi Safety Riding MPM Honda Jatim
- 7 tips aman naik sepeda motor saat hujan brosis
- MPM Honda Jatim kampanye cari aman di Gresik dan Malang
Oke, tahun depan akan kami rebut kembali juara 1
Cemungud kk