
setia1heri.com โ Daftar sepeda motor Yamaha yang dapat Otomotif Award 2024. Ajang penghargaan tahunan bertajuk Otomotif Award 2024 resmi diselenggarakan pada Selasa (21/5), di Gold Dragon, Senayan Park, Jakarta Selatan. Seperti di tahun-tahun sebelumnya, Yamaha sebagai pabrikan sepeda motor global sukses mendapatkan banyak penghargaan sejumlah 6 buah yang diberikan untuk motor-motor di kategori Matic dan juga Sport.
LEXi LX 155 – Rookie Of The Year
Pencapaian ini menjadi hal yang layak untuk diapresiasi mengingat salah satu penghargaan yang didapat oleh Yamaha merupakan Award yang cukup prestisius di event tersebut, yaitu Rookie of The Year 2024 yang dinobatkan untuk motor di jajaran skutik MAXi Yamaha, yaitu LEXi LX 155.
Setelah melalui serangkaian penilaian dan uji kendara oleh para tim dewan juri, sebanyak 6 penghargaan dimenangkan oleh motor-motor Yamaha. Pada kategori motor Matic, LEXi LX 155 yang belum genap setahun di launching langsung sukses menyabet 2 penghargaan sekaligus, yaitu sebagai Rookie of The Year 2024 dan juga Best Medium Skutik 150-160cc.
Selain LEXi LX 155, motor lain di jajaran skutik MAXi Yamaha, yaitu XMAX Connected juga turut memenangkan penghargaan sebagai Best High Skutik di kelas 250-300cc. Motor jenis skutik lainnya dari Yamaha yang turut meraih penghargaan adalah Grand Filano Hybrid Connected dengan title sebagai Best Medium Retro Skutik. Sebagai tambahan informasi, Grand Filano Hybrid Connected yang merupakan flagship model di jajaran skutik Classy Yamaha sebelumnya telah sukses dinobatkan menjadi Motorcycle of The Year di ajang GridOto Award 2023
Beralih ke kategori Sport model, sebanyak 2 produk Yamaha yang ikonik berhasil mendapatkan Award sebagai yang terbaik di kelas masing-masing. Kedua produk tersebut adalah R15M Connected ABS sebagai Best Sport Fairing 150cc dan juga WR 155 R yang mendapatkan title sebagai Best Low Dual Purpose.
Daftar sepeda motor Yamaha yang dapat Otomotif Award 2024
Sebagai ringkasan, berikut adalah seluruh penghargaan yang didapatkan oleh Yamaha di ajang Otomotif Award 2024:
- Rookie of The Year 2024 : LEXi LX 155
-
Best Best Medium Skutik 150-160cc : LEXi LX 155
-
Best High Skutik 250-300cc : XMAX Connected
-
Best Medium Retro Skutik : Grand Filano Hybrid Connected
-
Best Sport Fairing 150: R15M Connected ABS
-
Best Low Dual Purpose : WR 155 R
Well, itulah brosis Daftar sepeda motor Yamaha yang dapat Otomotif Award 2024
baca juga :
- Daftar sepeda motor Honda yang dapat Otomotif Award 2024, Honda Stylo dapat Bike Of The Year
- Daftar sepeda motor Yamaha yang dapat Otomotif Award 2024
- 7 motor Yamaha meraih GridOto Award 2019
- Yamaha XMAX sabet gelar Best of Skutik 250 โ 300 cc tahun 2018
- All New Satria F150 sabet gelar Best of The Best Cub dan Best of Hyper Cub tahun 2018
- All New Honda PCX lokal Indonesia Sabet Bike of the Year 2018
- Daftar pemenang OTOMOTIF Award 2017 kategori roda dua
- All New Honda CB150R StreetFire sebagai Bike of The Year tahun 2016
- Teknologi enhanced Smart Power (eSP) Honda raih Best Engine Otomotif Award 2015 dan 6 penghargaan lain
- 9 Otomotif Award diraih oleh Yamaha, NMAX dinobatkan jadi Bike of The Year
Be the first to comment