
setia1heri.com – Alasan foto nopol ditutup atau diblur atau sensor ketika diunggah di medsos brosis. Brosis mungkin pernah melihat sebuah gambar nopol kendaraan bermotor yang diunggah dimedia sosial atau jagad maya dengan kondisi di core-coret atau diblur. Kira-kira apa sebabnya? ada yang mulai alasan privasi hingga terkait keamanan dan kenyamanan diri sendiri. Penasaran? Monggo disimak gans…
Obrolan mengenai Alasan foto nopol ditutup atau diblur ketika diunggah di medsos bermula dari diskusi di grup facebookย KOMUNITAS TOURING INDONESIA.ย Salah seorang anggota mengunggah gambar sekaligus mempertanyakan mengenai kondisi nopol yang ditutup atau diblur tersebut.ย ” Kenapa sih klo posting foto motor (di banyak grup FB) banyak yg menutupi plat nopolnya? Kekhawatiran apakah yg Anda pikirkan? โ merasa ingin tahu. ” tanya bro B. C. Andriyono pada tanggal 12 April 2021 sambil mengunggah sebuah foto nopol yang telah diblur.
Beberapa kawans menjelaskan bahwa hal tersebut agar terhindar dari tindak kejahatan. “ Dipakai kejahatan, nomor plat kombinasinya dibikin versi palsu ama pelaku. Mirip kenapa KTP disensor niknya kalau foto dishare ke umum ” ujar Angga Budi Santoso. Hal ini juga ditegaskan olehย Dikdik Mulyana, “ Nanti di copas fhoto motor & plat nya, trus di pake buat nipu orang…” tambahnya.
Warganet lain yang pernah menjadi korban terkait nopol palsu turut memberikan komentarnya. “Takut di copas sama orang lain trus buat nipu (pengalaman kena)” terang Elmรฃmรดรด. Hal ini juga ditegaskan olehย ๊งพ๊งพ, ” Bisa dicopy untuk tidak kejahatan, jika motor pelaku kebetulan sama warnanya sama pelaku kejahatan bikin plat mirip dgn kita, kan berabe ” tuturnya.
Terkait tindak kejahatan ini juga dtegaskan oleh warganet yang lain. “Bisa krn takut disalah gunaakan sama org lain. Contoh kasus. Pembuatan nopol palsu untuk motor bodong/curian yang mau dijual bodong/ stnk kw, Pasti patokan nya unit dengan type dan warna yang sama. Jadi pas di cek di aplikasi pajak kendaraan. Nopolnya terdaftar pdhl beda unit. Atau krn menghindari mata elang(nunggak cicilan) “ ujar Asep Kusmana As Shabhi.
Alasan lain bisa jadi karena pajak motornya sedang mati. “ kebanyakan nya bukan privasi biasa nya motor Sebelahan/Gk bayar pajak 🤣 ini fakta loh 😆 ” ujar Rio Aryantoo. Selain itu juga karena cicilan belum lunas tapi nunggang kredit bulanan. “Karna motor cicilan yg blm lunas takut kelacak lokasinya mknya di tutupin 🤣 lbih Baek di bagian foto ksih nama COLONG AJA GAK PAPA” tambahย Ikwan Ikwan.
Sedangkan alasan gokil lain karena sedang dalam pengawasan istri…hehehe. ” Teman ojol saya gara” sepele posting motor nya bawa penumpang plat mtor gk di tutup.. Pulang” di sidang di kira” bawa janda.. Hbs sudahh di marahin bini nya. 😩😩😩😩 ” pungkas Sokin.
Kalau brosis pernah mendengar atau membaca berita mengenai kendaraan-kendaraan yang dipakai teroris medio tahun 2000an yang terjadi di Indonesia maka plat nopol yang dipakai semua teridentifikasi plat nopol palsu. Selain-selain itu beberapa tindak kejahatan lain seperti perampokan dan pembegalan juga seringkali memakai plat nopol palsu. Darimana semua sumbernya ? tentu dari media sosial atau jagad maya dimana ketika mengunggahnya tidak disensor terlebih dahulu.
Mungkin adakah alasan lain gans?
Maturnuwun
baca juga :
- Ragam cara menaruh plat nopol Honda CB150X brosis…
- Alasan foto nopol ditutup atau diblur ketika diunggah di medsos brosis….
- Plat nopol ditaruh punggung biker, bisa kena tilangkah?
- Pembagian kode nopol Plat M untuk pulau Madura
- Pengalaman balik nama mbah Tarno di Samsat Barat Tandes Surabaya
- Wow…Plat nopol kedua Mitsubishi Pajero warna hitam ini mirip brosis
- Celaka akibat plat nopol variasi di Yamaha Nmax, mending lepas aja brosis…
- Plat Nopol Kamu Jelek ini kena tilang brosis….hehehehe
- Bolehkah kendaraan plat nopol putih alias plat sementara dibawa keluar kota?
- Daftar 7 jenis model atau modifikasi plat nopol yang kena tilang
Be the first to comment