Honda PCX warna putih dari 3 generasi disandingkan

Honda PCX dari 3 generasi disandingkan (2)

setia1heri.com – Honda PCX warna putih dari 3 generasi disandingkan. Momen langka dimana Honda PCX warna putih dari 3 generasi mulai dari CBU Thailand hingga versi lokal Indonesia disandingkan. Kita bisa melihat dari depan dan belakang motor skutik premium ini dengan bentuk stop lamp yang khas yakni membentuk sudut X. Monggo disimak brosis…

Honda PCX dari 3 generasi disandingkan (2)Hal ini terlihat dari unggahan masbrow Khalista Triya di grup facebook HONDA PCX 160 INDONESIA pada tanggal 04 Januari 2022. ” 3 generasi berbeda tetap akur. Kalau di komunitas kami selalu di namain ambulan selalu di belakang untuk membantu yg trabel di jalan. Hehe ” ujar Khalista Triya sambil mengunggah momen 3 motor Honda PCX warna putih. “Identik dengan bokong X nya ” ujar Misbah Wachid.

Dari foto diatas terlihat bahwa motor skutik premium ini dari 3 generasi yang berbeda. Pada motor dengan plat nopol Z terlihat ini seperti Honda PCX 150 versi CBU Thailand tahun 2013 silam. Dilanjutkan dengan Honda PCX 2017/2018 dengan mesin 150 cc versi lokal dan terakhir Honda PCX tahun 2021 dengan mesin 160cc.  ” Bokongnya keren yg 160 dong ” ujar Tutut Sholiha.Honda PCX dari 3 generasi disandingkan (2)

Dari foto-foto diatas kita juga bisa melihat evolusi dari bentuk Honda PCX ini khususnya dari sudut-sudut lampu baik dari depan maupun belakang. Selain itu yang mencolok juga perubahan dari bentuk knalpot dimana ada yang bulat dan terakhir versi tahun 2021 berbentuk lonjong dengan cover yang menarik.

Selengkapnya silahkan lihat gambarnya langsung gans…Spesifikasi, harga dan pilihan warna Honda PCX 150 lokal Indonesia tahun 2018 (9)

Maturnuwun

baca juga :

Comments

comments

Tentang setia1heri 5995 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

1 Trackback / Pingback

  1. Solusi jedag jedug shock belakang Honda PCX 160, ganti shock dan ban gans.... - setia1heri.com

Monggo dikomeng gans..