
Sejarah dan Spesifikasi Honda Megapro Primus. Honda Megapro lawas diproduksi mulai tahun 1999 hingga 2009 dengan kubikasi mesin 160 cc atau tepatnya 156.7cc. Motor laki besutan Honda ini salah satu motor yang bertahan hingga kini muncul New Megapro. Nah salah satu versi Megapro ini seringkali disebut dengan panggilan familiar yakni Megapro Primus. Mungkin ada yang penasaran dengan sebutan tersebut?. Monggo disimak postingan ringan berikut.
Honda Megapro hadir untuk menggantikan Honda GL-Pro 160 (Neo Tech) yang disuntik mati oleh Honda. Megapro tahun 1999 ini hadir dengan bentuk yang baru dari sebelumnya GL Pro yang kotak-kotak yakni desain body dan lampu yang bulat-bulat meskipun secara mesin masih sama. Motor Megapro ini generasi pertama ini diproduksi rentang waktu 1999-2001. Pada tahun 2002-2005 hadir megapro generasi kedua dengan tambahan fitur starter electric serta perubahan pada striping atau stiker yang lebih manis dan mencolok. Tahun 2004 hadir dengan pilihan velg yang berbentuk cast wheel (CW) alais peleg bintang atau velg racing. Untuk urusan mesin juga masih sama dengan sebelumnya yakni 160cc.
Tahun 2006 hadir Megapro baru dengan sebutan Honda Megapro 160 Advance. Namun generasi ketiga ini lebih dikenal oleh masyarakat dengan sebutan Megapro Primus. Primus? bukan Pria Musholla atau Pria Kumus Kumus ya brosis tapi ini nama artis yang lagi ngetren saat itu yakni Primus Yustisio yang membintangi iklannya. Anak tahun 90 an pasti kenal dengan artis yang dikenal sebagai raja sinetron serta artis beberapa klip lagu Nafa Urbach. Salah satu sinetron yang dibintangi adalah Panji Manusia Millenium gans.
Kembali ke laptop, Honda Megapro Primus ini terdapat pembaruan khususnya dari sisi desain bodi motor yang terlihat menyambung antara body tengah dan belakang yang lancip. Desain tangki berubah agak tinggi namun volumenya berkurang. Perubahan ada pada lampu belakang yang berbentuk lancip alias meruncing serta ada perubahan pada behel untuk pegangan. Desain lampu belakang yang oval lancip ini masih terlihat pada Honda Verza 150 generasi pertama.
Beberapa biker mengaku terdapat kekurangan pada Honda Megapro Primus ini yakni kampas kopling serinkali cepat aus. Hal ini disebabkan oleh lemahnya daya dorong per kopling yang mengakibatkan kopling menjadi lebih sering tertekan yang mengakibatkan munculnya gesekan yang mempercepat keausan kampas kopling. Kekurangan lain infonya tangki BBM lebih cepat keropos daripada generasi Megapro sebelumnya.
Mengutip obrolan di kaskus oleh TS jawamotorsport pada 13-02-2015 15:28, berikut spesifikasi lengkap Honda Megapro Primus dengan warna khas salah satunya warna kuning. Monggo disimak
Spesifikasi Honda Mega Pro Advance (Primus)
Mesin: 4-stroke, SOHC, 1 silinder
Diameter x langkah: 63.5 x 49.5 mm
Kapasitas mesin (volume langkah): 156.7cc (160)
Perbandingan kompresi: 9.0 : 1
Pendingin: udara
Max. power: 13.3 ps @ 8500 rpm
Max. torsi: 1.3 kgf.m @ 6000 rpm
Transmisi: 5-speed (1-N-2-3-4-5)
Kopling: manual, tipe basah dan plat majemuk
Battery/ accu: 12V – 5 Ah
Pengapian: DC – CDI, Battery
Starter: electric dan kick
Busi: ND X 24 EP – U9/MGK DP8 EA-9
Tangki bbm: 13,2 liter
Berat:
– 126 kg, tipe SW
– 127 kg, tipe CW
Dimensi:
Panjang x lebar x tinggi: 2034 x 754 x 1065 mm
Jarak sumbu roda: 1281 mm
Jarak ke tanah: 149 mm
Tinggi jok: 774 mm
Rangka: pola berlian (diamod style)
Suspensi:
– depan: teleskopik
– belakang: swing arm, double shockbreaker
Ban:
– depan: 2.75 – 18 42P
– belakang: 3.00 – 18 47P
Rem:
– depan: cakram hidrolik dengan piston ganda
– belakang: tromol
Honda Megapro Advance alias Megapro Primus dijual antara tahun 2006 – 2009. Selanjutnya tahun 2010 muncullah Honda New Megapro alias NMP dengan bentuk yang benar-benar baru mulai dari headlamp yang gede, ada shroud kanan kiri yang gede serta desain lampu depan belakang yang berbeda dengan sebelumnya. Fitur lain yakni sudah monoshock dan kombinasi speedometer digital. Namun mesin disunat menjadi 150 cc gans meskipun infonya power NMP ini lebih tinggi dari sebelumnya yakni 13,7ps dimana Megapro Primus yang 160cc hanya 13,3ps.
Well, itulah brosis sejarah dari Honda Megapro Primus. Untuk harga bekasnya sendiri kisaran 8 jeti hingga 15 jeti untuk area Jawa Timur di sebuah situs jual beli motor bekas. Bisa dikatakan bahwa populasi Honda Megapro Primus ini paling banyak diantara seri megapro yang pertama maupun yang kedua brosis.

Maturnuwun
baca juga :
- Penampakan Honda New Megapro versi mini ring 12 brosis
- Megapio, Modif Honda Megapro pakai tangki BBM Scorpio
- Dari busi keluar rembesan oli pada Honda New Megapro, kenapa yah…
- Modif New Megapro jadi half fairing pakai kepala Ninja RR New
- Ragam penampakan visor/windshield Honda New Megapro
- Solusi untuk Shock depan Honda New Megapro Bocor
- Masalah Gigi susah netral di Honda Megapro, cek bagian ini brosis
- Motor laki masuk gigi tidak bisa di starter, kenapa ?
- Modif Honda Megapro menjadi mirip Honda CRF150L
- Modif simpel Honda Megapro New jadi motor naked yang kerenn gans..
2 Trackbacks / Pingbacks