
Kode error 12 muncul di Yamaha Lexi, berikut solusinya brosis…kode error 12 kadangkala muncul di motor-motor injeksi besutan Yamaha series seperti pada Yamaha Aerox. Nah kini kejadian serupa juga muncul di Yamaha Lexi yang dialami masbrow Gi Yudhistira asal Gresik. Kira-kira apa penyebab dan solusinya? Monggo disimak obrolan berikut brosis…
Masbrow Gi Yudhistira menuliskan pengalaman mengenai kode eror 12 ini digrup facebook Yamaha LEXi 125 Indonesia pada tanggal 06 Januari 2021. Doi merasa bahwa kok bisa kode eror 12 ini muncul tiba-tiba padahal masih baru dan tidak kena hujan atau banjir. Bahkan ini motor juga tidak ada tambahan lampu aksesoris. Nah berikut penuturan lengkapnya brosis…
Tanyadong, ada yang pernah ngalamin seperti ini.
Day 1
Jadi ceritanya kondisi motor normal aja2 selama ini, waktu itu mampir bentar ke toko. Setelah selesai tiba2 muncul cechk engine kode 12. Padahal posisi cuaca gak habis kena banjir, hujan dll. jalan kering kerontang. Gak bisa starter, Alhasil dorong sampe arah plg (kota gresik). Tapi setelah sampai ke kota gresik coba cek lagi, lah kok kode 12 nya hilang . Dan starter bisa, jalan juga normal.akhirnga ywes lah besok nya mau di cek ke dealer.
.
.
Day 2
Pagi hari cek masih normal, bisa starter gak ada keluar kode sama sekali. lalu Siang nya coba cek ke dealer yamaha, kenapa penyebabnya. Di cek satu2 soketnya ,kondisi baik, gak ada yg terbakar atau terkelupas. Cek by komputer juga normal semua. Nah setelah selesai keluar dealer, mau arah balik plg. Lah kok tiba2 mesin mati, kode 12 muncul kembali. Alhasil dorong lagi ke dealer. Dan posisi skrg nginap.
.
.
Dari percakapan tadi sama mekanik indikasi sepul yg bermasalah krn Kebanyakan pake lampu tambhan dll.
Nah dari sini penasaran apa penyebabnya, padahal posisi motor kelistrikan standrt ting2, gak ada lampu tambahan dll.
Dan si lexi umurnya kurang dari 2 tahun, kilimoter masih 26rb.
Kira2 apa ya penyebabnya? Barangkali ada yg bisa kasih masukan. Maturnuwun
Hingga tulisan ini diketik beberapa warganet menanggapi postingan diatas berdasarkan pengalaman yang selama ini terjadi. “Mungkin mematikan motor memakai standar samping, bukan dari kontak nya, sedari dulu fitur itu cuman untuk keselamatan saja, bukan cara ke 2 untuk mematikan mesin, menurut saya begitu, motor ane 2 tahun lebih masih aman sentosa motor nya” ujar Ari Rizqi Hidayatullah mencoba menerka penyebab spul yang bermasalah.
Beberapa solusi yang ditawarkan oleh anggota grup. Ayahe Fauzan Simo menyarankan untuk sekalian mengganti sealnya. “Buka spulnya di bersihkan skalian ganti sealnya pasti sembuh” tuturnya. Sementara masbrowย Harry Permana menyarankan untuk memeriksa kondisi soket. “Cek soket takutnya kendor” tambahnya.
Sementara Sidik Fajar menyarankan untuk memasang WB12. “Pasang WB12.Murah, simple & efektip (tdk merusak cable dan socket original motor. Tidak ganti cable body, spul dll). Brosing WB12 di online ada. Dari beberapa model yg ada, ini yg simple, efektip dan murah serta tidak merusak perkabelan bawaan motor” sarannnya.
Mengacu pada daftar kode error sistem injeksi di motor Yamaha menyebutkan bahwa kode 12 ini berarti :
- # 12 :ย Crankshaft Position Sensorย (CPS) / pulser , sinyal yang diterima CPS tidak nonnal.
Hingga kini kondisi motor masih di bengkel resmi brosis. Nanti akan KHS update bila mendapatkan info lebih detail. “Nanti tak update lagi disini. Posisi motor masih di bongkar di beres.” pungkas Cak Gi ini.
baca juga :
- Daftar Kode Kesalahan (kode error) Sistem Injeksi motor Yamaha dan Cara Baca nya
- Penanganan Darurat kode error 12 pada Yamaha Aerox dan Lexi saat di perjalanan
- Cara mengatasi kode error C42 di Suzuki GSX R150
- Daftar permasalahan sepeda motor injeksi Honda dilihat dari kedipan MIL
- Kode error 12 muncul di Yamaha Lexi, berikut solusinya brosis…
- Motor Yamaha Aerox 155 suka mati sendiri saat jalan atau tarik gas, apa solusinya?
- Muncul kode H:03 dan kode JLH 21 pada dashboard Pulsar 200 NS, ada apa ya?
- Muncul kode error 12 di Yamaha Aerox, coba periksa bagian ini brosis
- Tips ringan atasi error dan gangguan untuk motor Yamaha Aerox 155 VVA
- Daftar kode kesalahan sistem injeksi pada Yamaha Aerox 155 VVA dan cara bacanya
1 Trackback / Pingback