
setia1heri.com – Modifikasi Yamaha Aerox 155 warna belang merah hitam gans…hehehe. Mungkin brosis pernah dengan nama Hudson Indonesia Mencari Bakat (IMB) tahun 2010 yang terkenal dengan penyanyi 2 wajah yakni cowok dan cewek dalam 1 tubuhnya. Nah Yamaha Aerox ini memiliki kemiripan serupa dimana akan terihat beda bila dilihat dari sisi kanan ataupun sisi kiri. Mongggo diintips brosis…
Yamaha Aerox punya bro Echdz Nxs ini telah dimodifikasi seperti penyanyi 2 wajah Hudson diatas. Akan terlihat beda bila dilihat dari sisi kanan ataupun sisi kiri. Hasil modifikasi simpel tapi out of the box ini diunggah pada grup facebook YAMAHA AEROX 155 INDONESIA. “Absen si belang ” ujar Echdz Nxs pada tanggal 3 Maret 2020. Doi sambil melampirkan foto-foto hasil modifikasi si belang tersebut dengan warna hitam dan merah.
Motor yang aslinya Yamaha Aerox 155 tipe standar ini didandani pada bagian kiri dengan menggunakan bodi yang tipe S. “Kanan Aerox type standar, Kiri type s ” ujar Echdz Nxs . Doi sengaja mendandani bodi dengan livery dengan menggunakan cutting stiker. “Iya aslinya yg standar hitam 2018 ,,body kiri type s asli ,,Cutting bagian dasi besar ,spakbor depan , sama tail,, ” tambah pemuda asal Jakarta ini.
Selain memodifikasi si belang dengan kombinasi Aerox tipe standar dan tipe S, masbrow juga memberikan aksen alis pada bagian depan. Terlihat doi memasang lampu lis Audi dan lampu devil pada area depan lampu utama ini. “posisi di bali ,,alis audi 350 , alis 200, devil 100 ,, dsini sgitu om ” jawabnya ketika ada yang menanyakan Pasang Lampu lazy/audy itu dimana dan berapa biayanya.
Sementara warganet lain justru penasaran dengan tilang ketika ada razia pak polisi. “Itu klo ngadepin polsi gmna om? Pgn nih kek gtu ” tanya Efendii . Hal inil langsung direspon masbrow yang tinggal di Bali ini. “Efendii sjauh ini razia aman om,, surat lengkap udh pernah kena razia 2x ,, aman ,, yg penting lengkap. Dkomplainnya cuma spion aja,, dbilang emng kliatan pake spion gini. Ya kliatan pak ,, liat aja ni ” tutur Echdz Nxs.
Projek selanjutnya doi berencana memasang keyless karena tipe standar memakai kunci biasa. “Masih nyiapin pasang keylessnya,,berhubung ini type standar dan gasanggup beli abs ,, masih cari cara ngakalin kabelnya ” terangnya.
Itulah mantemans Modifikasi Yamaha Aerox 155 warna belang merah hitam gans…hehehe. Mungkin ada yang tertarik untuk modifikasi serupa..hehehe.
Maturnuwun
baca juga :
- Spesifikasi dan pilihan warna Yamaha Aerox Alpha, ada 4 varian brosis..
- Dikira crashbar atau tubular motor ternyata ini kegunaan besi keliling ini
- speedometer angka nol di Yamaha Aerox, cek bagian ini brosis
- Penanganan Darurat kode error 12 pada Yamaha Aerox dan Lexi saat di perjalanan
- Indikator engine check nyala pada Yamaha Aerox 155, ada apa brosis…
- Sadiss…Modif Yamaha Aerox 155 pakai mesin sang kakak XMAX 250
- Suka Duka Plus minus Yamaha Aerox 155
- Warna baru Yamaha All New Aerox 155 tahun 2023, Semakin Energik dan Dinamis brosis
- Modif cakram belakang pada Yamaha Aerox 155, siapkan bahan ini gans…
- Obrolan seputar racikan roller Yamaha Aerox
1 Trackback / Pingback