Mau ke Bandara tanpa ribet? naik DAMRI bandara saja brosis

damri shuttle bandara

Mau ke Bandara tanpa ribet? naik DAMRI shuttle bandara saja brosis. Bagi mantemans yang mau bepergian naik pesawat tentu gak ingin ribet ketika menuju bandara.  Tidak perlu mikir nyetir atau parkir maka salah satu pilihan rasional adalah naik DAMRI bandara saja. Atau sebaliknya turun pesawat gak ingin merepotkan orang rumah untuk jemput maka naik DAMRI juga bisa jadi pilihan. Tertarik naik DAMRI bandara? lihat jadwal damri bandara lengkap di sini.  Monggo disimak gans..

damri shuttle bandaraSekilas mengenai DAMRI, DAMRI itu merupakan singkatan dari Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia. Perusahaan transportasi milik pemerintah yang telah ada sejak tahun 1943 hingga kini. Kantor pusat DAMRI berada di Jalan Matraman Raya No. 25, Jakarta Timur.  Perusahaan Otobus ini memiliki  moto SMILE (Smart, Motivation, Innovation, Learning, Ethics & Integrity) dalam melayani kebutuhan mobilitas masyarakat.

Perusahaan otobus BUMN ini tidak bisa dipandang sebelah mata brosis? sederet penghargaan telah diraih hingga kini diantaranya:

  1. DAMRI predikat Pelayanan Prima Utama, Madya & Pratama
  2. Best Over All ,Best CEO&Best Innovation of Transpotation
  3. 3 penghargaan di acara BUMN Marketeers award 2019
  4. Perum DAMRI memenangkan Peringkat I Kategori Perusahaan BUMN
  5. DAMRI Innovative Company in Providing E-Ticketing Services
  6. Pada 2013 meraih pendapatan di atas 1 triliun rupiah.
  7. Pada 2015 mengantongi sertifikat ISO 9001:2015
  8. Pada tahun 2016 menerima penghargaan terbaik kedua untuk Keselamatan Transportasi 2016 dari Kementerian Perhubungan.
  9. Pernah mendapatkan penghargaan dari Garuda Indonesia di delapan embarkasi haji.

fasilitas shuttle damri bandaraDiantara 7 segmen DAMRI terdapat unit layanan angkutan pemadu moda (DAMRI Bandara). DAMRI Bandara menawarkan armada DAMRI Shuttle Bandara untuk melayani perjalanan dari dan ke bandara. Layanan DAMRI Shuttle Bandara ini telah tersedia di 22 kota di Indonesia. Tentu layanan yang populer ada di kota besar diantaranya rute Bandara Halim Perdanakusuma – Bekasi dan Bandara Halim Perdanakusuma – Bogor.

Ada apa dengan DAMRI Shuttle Bandara? Dengan naik DAMRI maka akan lebih hemat, nyaman, dan tepat waktu. Terlebih didukung dengan beberapa fasilitas seperti full AC, kursi recliner dan bagasi. Selain itu juga terdapat sarana penunjang berupa keselamtan dan kesehatan bagi penumpang. Alasan lain naik DAMRI Shuttle Bandara ? yakni harga lebih terjangkau, Berangkat setiap jam dan Jadwal fleksibel.

Contoh rute Bekasi – Bandara Halim, DAMRI Shuttle Bandara ini telah mulai beroperasi sejak pukul 04.00 WIB hingga pukul 07.00 WIB. Sedangkan arah sebaliknya dari Bandara Halim ke Bekasi mulai beroperasi sejak pukul 07.00 WIB hingga pukul 10.00 WIB. Contoh rute lain yakni Bogor – Bandara Halim yang mulai beroperasi sejak pukul 03.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB dimana setiap jam ada pemberangkatan. Sedangkan arah sebaliknya dari Bandara Halim ke Bogor mulai beroperasi sejak pukul 07.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.

Dengan naik DAMRI Shuttle Bandara kita gak ribet nyetir, mikirin parkir serta ongkos parkir juga. Selain itu menuju menuju atau dari bandara kita bisa sambil tiduran istirahat yang mungkin mengalami kecapekan dari perjalanan lintas pulau atau bahkan lintas negara. Tinggal pesan baik secara langsung atau via aplikasi DAMRI Apps, bayar secara langsung atau pakai kartu kredit atau e-money. Dah tinggal naik sambil istirahat gans….

bus damri juanda-gresikKHS sendiri dahulu sempat mencicipi DAMRI ini tahun 2013 silam. Ketika sedang mengikuti diklat PPNS di Megamendung, Bogor dimana ingin pulang sebentar ke Gresik untuk memanfaatkan liburan singkat. KHS berangkat naik DAMRI Shuttle Bandara ini dari Botani Square menuju Bandara Soekarno Hatta. Seinget KHS berangkat sekitar jam 22.00 WIB dan langsung istirahat tiduran dikursi yang nyaman sambil ditemani musik di headset. Tak terasa kurang lebih sejaman sudah sampai Bandara gans…hehehe.

Sesampai di Bandara Juanda pagi hari, KHS pun memanfaat DAMRI Shuttle Bandara dengan rute Juanda – Gresik untuk pulang ke rumah. Banyak pertimbangan ketika memilih DAMRI Shuttle Bandara ini yakni tidak ingin merepotkan orang rumah untuk menjemput, ingin suasana baru serta ingin istirahat langsung karena badan capek setelah naik turun pesawat. Pesan, bayar dan tidur diperjalanan…hehehe. Dan baliknya ke bandara lusa nya pun KHS tetap memanfaatkan layanan DAMRI Shuttle Bandara ini.

Itulah alasan KHS memanfaatkan DAMRI Shuttle Bandara ini baik menuju atau dari bandara. Tidak ingin ribet dan merepotkan orang lain. Selain itu jadwalnya yang fleksibel setiap jam serta fasilitas yang nyaman bagi penumpang.

Maturnuwun

baca juga :

 

Comments

comments

Tentang setia1heri 5686 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

Be the first to comment

Monggo dikomeng gans..