Daftar 3 warna baru Yamaha All New R15 tahun 2018, suspensi USD pakai warna emas brosis…

Daftar 3 warna baru Yamaha All New R15 tahun 2018, suspensi USD pakai warna emas dan ada pilihan warna kuning brosis. Yamaha All New R15 yang dirilis tahun 2017 silam kini mengalami penyegaran warna pada tahun 2018. Tampilan lebih fresh dan futuristik dengan balutan shock depan upside down (USD) warna emas. Terdapat 3 warna All New Yamaha R15 yakni racing yellow, racing blue, dan racing black dengan banderol harga Rp. 35,2 jeti OTR Jakarta. Monggo disimak daftar 3 warna, spesifikasi dan harga Yamaha All New R15 tahun 2018.

Motor dengan kubikasi 150 cc ini mengalami beberapa perubahan minor pada tahun 2018 ini. 3 warna diatas yakni racing yellow, racing blue, dan racing black mengalami perubahan stripping bila dibandingkan dengan sebelumnya khususnya penambahan warna racing yellow. Warna hitam doff memang menjadi trend saat ini, warna biru merupakan warna kebanggaan Yamaha sedangkan tambahan warna kuning sangat cerah dan sedap dipandang mata seperti bumble bee …hehehe.

Selain itu yang menyita perhatian adalah penyematan warna khas suspensi USD yakni gold alias emas. Bila sebelumnya mengaplikasikan warna hitam maka dengan warna emas terlihat lebih kekar, gagah perkasa dan mewah sebagai motor sport. Sementara dari sisi fitur dan spesifikasi tidak ada yang berubah brosis..

Engine Yamaha R15 ini disokong 155 cc dengan teknologi VVA, memakai assist & slipper clutch, suspensi upside down, lampu hazzard, swing arm banana, frame deltabox dan tentu desain yang fresh dan moge look.

Spesifikasi All New Yamaha R15 tahun 2018

Mesin
TIPE MESIN Liquid Cooled 4-Stroke, SOHC, 4 Valve, VVA
Volume Cylinder 155.1cc
JUMLAH / POSISI SILINDER Single cylinder
DIAMETER X LANGKAH 58,0 x 58,7 mm
PERBANDINGAN KOMPRESI 11.6 ± 0.4 : 1
DAYA MAKSIMUM 14,2 kW/10000rpm
TORSI MAKSIMUM 14,7 Nm/8500rpm
SISTEM STARTER Electric starter
SISTEM PELUMASAN Wet sump
KAPASITAS OLI MESIN Total =1.05L ;Berkala = 0.85 L ;Ganti Filter Oli = 0.95 L
SISTEM BAHAN BAKAR Fuel Injection
TIPE KOPLING Wet Type Multi-Plate Clutch; Assist & Slipper Clutch
TIPE TRANSMISI Manual
Dimensi
P X L X T 1990mm X 725mm X 1135mm
JARAK TERENDAH KE TANAH 155mm
TINGGI TEMPAT DUDUK 815 mm
BERAT ISI 137 kg
KAPASITAS TANGKI BENSIN 11L
JARAK SUMBU RODA 1325mm
Rangka
TIPE RANGKA Deltabox
SUSPENSI DEPAN Teleskopic Fork (Inverted)
SUSPENSI BELAKANG Link Monoshock
BAN DEPAN 100/80-17M/C 52P
BAN BELAKANG 140/70-17M/C 66S
REM DEPAN Disc brake
REM BELAKANG Disc brake
Kelistrikan
SISTEM PENGAPIAN TCI
BATTERY GTZ4V/YTZ4V
TIPE BUSI NGK/MR8E9

Harga Yamaha All New R15 tahun 2018

Penyegaran warna bodi dan suspensi USD ternyata diikuti pula dengan perubahan harga pada tahun 2018 ini. Bila pada tahun 2017 Yamaha All New R15 dibanderol OTR Jakarta dengan harga Rp. 34.500.00 maka kini mengalami kenaikan sebesar Rp.700.000 yakni bergeser menjadi Rp.35.200.000.

KHS sendiri sudah pernah mengincipi motor ini tahun 2017 silam dengan wira-wira Surabaya – Gresik. Ini motor memang cocok buat kawula muda khususnya moge look dengan bodi yang tergolong besar dengan motor seukurannnya. Teknologi VVA senantiasa menggoda untuk menarik tuas gas…hehehe

Maturnuwun

baca juga :

Comments

comments

Tentang setia1heri 5922 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

2 Trackbacks / Pingbacks

  1. Daftar usulan dan harapan facelift Yamaha R15 V3 kedepan dari Warganet – setia1heri.com
  2. Penampakan Yamaha Vixion, Aerox dan R15 V3 livery Movistar Yamaha MotoGP tahun 2018 – setia1heri.com

Monggo dikomeng gans..