Mbah Rossi perpanjang kontrak tetap di Moto GP hingga usia 40 tahun gans. Maret 2018 ini, Pembalap gaek Moto GP Valentino Rossi telah resmi menandatangani kontrak perpanjangan balap moto GP untuk 2 tahun kedepan (2019 – 2020) bersama Yamaha Movistar Moto GP. Sebelum sempat beredar rumor kalau pembalap asal Italia ini akan gantung gloves dan helm, namun ternyata doi memantapkan diri membalap hingga usia 40 tahun gans. Rekor !
Sebagaimana rilis dari Yamaha Movistar Moto GP (16/3) menyebutkan bahwa bertempat di Qatar The Doctor telah menandatangani kontrak perpanjangan untuk 2 tahun kedepan yakni 2019 dan 2019. Kini diusia 39 tahun, Juara Dunia Moto GP 9 kali ini tentu akan membalap hingga lebih dari 40 tahun gans. Tua-tua keladi, makin tua makin menjadi…hehehe.
13 Tahun bersama Yamaha, Rossi telah mencatat beragam sejarah yakni dengan 56 kemenangan, 43 tempat kedua, dan 35 tempat ketiga diamankan di 206 balapan. Diantaranya termasuk juara dunia Moto GP 4 kali bersama YZR-M1.
” Ketika saya menandatangani kontrak terakhir saya dengan Yamaha, pada bulan Maret 2016, saya bertanya-tanya apakah itu akan menjadi kontrak terakhir sebagai pembalap MotoGP. Pada saat itu, saya memutuskan bahwa saya akan mengambil keputusan itu selama dua tahun berikutnya. Selama dua tahun terakhir saya sampai pada kesimpulan bahwa saya ingin melanjutkan karena berpacu, menjadi pembalap MotoGP, tapi terutama mengendarai M1 adalah hal yang membuat saya merasa baik ” ujar Rossi mengawali ceritanya
Pria nyentrik yang belum nikah ini melanjutkan ceritanya,” Memiliki kesempatan untuk bekerja dengan tim saya, yakni dengan Silvano, Matteo dan semua mekanik saya, serta bekerja dengan semua insinyur Jepang, Tsuji-san, dan semua Tsuya-san, adalah sebuah kesenangan dan kebahagian saya ” terangnya.
Selanjutnya dia mengungkapkan tantangan membalap diusia menuju senja. “Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Yamaha – Lin Jarvis dan Maio Meregalli pada khususnya – atas kepercayaan mereka pada saya, karena tantangannya sulit: bersikap kompetitif sampai saya berusia 40 tahun! Saya tahu ini akan menjadi sulit dan membutuhkan banyak usaha dari pihak saya dan banyak latihan tapi saya siap, saya tidak kurang motivasi, karena itulah saya akan bertandatangan dua tahun lagi. ” pungkasnya.
Well, selamat bertanding untuk 2 tahun kedepan Mbah….hehehe
Maturnuwun
baca juga :
- Modifikasi Trio Monster Yamaha matik dan sport
- Hasil Moto GP America 2019 : Alex Rins posisi pertamax disusul mbah Rosi dan Miller, Marquez DNF brosis
- Hasil Moto GP Argentina 2019 : Marquez tak terkejar, 5 pembalap DNF
- Plus minus velg palang merk vrossi menurut biker
- Hasil Moto GP Malaysia tahun 2018 : Marques raih podium pertamax, Mbah Rossi kepleset brosis
- Mengintip Perlengkapan Balap Motor VR46, Nilainya Ratusan Juta brosis !
- Hasil Moto GP Sachsenring, Jerman 2018 : Marquez King of the Ring, disusul Mbah Rossi dan Vinales
- Hasil Moto GP Mugello, Italia 2018 : Lorenzo tak terkejar, disusul Dovi dan mbah Rossi
- Hasil Moto GP Perancis 2018 : Marquez pertamax, disusul Petrucci dan dibuntuti Mbah Rossi…Dovi dan Zarco crash brosis
- Download Video Full Race MotoGP Argentina tahun 2018, Crutchlow pertamax, Marquez crazy
Be the first to comment