4 Cara Menonaktifkan Smart Key alias Remote pada Honda PCX bagi Pemula

4 Cara Menonaktifkan Smart Key alias Remote pada Honda PCX bagi Pemula.  Setelah mentemans mengetahui proses menggunakan Honda Smart Key System pada Honda PCX 150 lokal Indonesia maka kini harus tahu bagaimana memadamkan alias menonaktifkan. Biar mudah dipahami bahwa Honda Smart Key System itu ada 2 hal yang berkaitan yakni knob dan remote. Yuuk simak 4 Cara Menonaktifkan Smart Key alias Remote pada Honda PCX bagi Pemula.

4 Cara Menonaktifkan Smart Key alias Remote pada Honda PCX bagi Pemula

Cara Pertama (rekomendasi)

  1. Matikan mesin dengan menggeser knob ke posisi OFF atau lebih aman langsung kunci stang saja
  2. Tekan dan tahan 2 detik tombol remote dengan simbol kunci (gambar remote no.3)
  3. Akan muncul led warna merah diujung remote dan disertai suara beep dengan lampu led padam sekitar knob

Cara Kedua

  1. Matikan mesin dengan menggeser knob ke posisi OFF atau lebih aman langsung kunci stang saja
  2. Tekan sekali knob,  muncul suara beep dan lampu led sekitar knob akan padam

Cara Ketiga

  1. Matikan mesin dengan menggeser knob ke posisi OFF atau lebih aman langsung kunci stang saja
  2. Smart Key System akan segera non aktif secara otomatis bila remote diluar jangkauan (jarak lebih dari 2 meter dari motor)
  3. Muncul suara beep dan lambu led sekitar knob akan padam

Cara Keempat

  1. Matikan mesin dengan menggeser knob ke posisi OFF atau lebih aman langsung kunci stang saja
  2. Smart Key System akan segera non aktif secara otomatis bila tidak digunakan aktifitas apapun lebih dari 20 detik (jarak remote masih dalam radius 2m dari motor)
  3. Muncul suara beep dan lambu led sekitar knob akan padam

Demikianlah mantemans 4 Cara Menonaktifkan Smart Key alias Remote pada Honda PCX bagi Pemula.

Semoga berguna.

Maturnuwun

baca juga :

Comments

comments

Tentang setia1heri 5685 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

Be the first to comment

Monggo dikomeng gans..