Kadang ada provokasi penumpang bila bus nekat dan sengaja lawan arus.

Kadang ada provokasi penumpang bila bus nekat dan sengaja lawan arus.

Bus melawan arus, mendesak ditengah kepadatan dan kemacetan, kencang bak raja jalanan pasti sudah menjadi fakta dijalanan. Akibat arogansi ini tidak sedikit kita mendengar berita kecelakaan maut yang melibatkan bus. Selain karena kejar setoran dan batasan waktu ternyata provokasi penumpang juga turut berpengaruh. Demikian sebuah penuturan dari netizen di sebuah forum e100.ilustrasi kecelakaan bus karena sopir melawan arus di duduk sampeyan Gresik Jawa timur

“Pagi tadi saya berangkat dari lamongan ke surabaya naik rajawali indah, bus sempat terjebak ditengah kemacetan. Awalnya supir bus nya pasrah dan tidak bisa berbuat apa2 tapi para penumpang yang sebagian besar adalah pekerja yang sedang tergesa masuk kerja teriak2 ke supir bus untuk melawan arus dan melewati trotoar pembatas jalan. ” Ujar Ratna S Handayani.  “Jadi Kesimpulannya adalah yg menginginkan bus cepat sampai tujuan dan ugal2an bukan hanya dari supir dan kondektur melainkan dari penumpang juga “tambahnya.

provokasi penumpang bus menjadi penyebab arogansi sopir bus ~01

Arogansi bus memang menjadi momok tersendiri dijalanan karena tidak sedikit pengguna jalan bahkan penumpang bus sendiri meregang nyawa. Nah dari saksi mata diatas terlihat bahwa kenekatan sopir untuk melanggar marka dan aturan lalu lintas juga tidak terlepas dari provokasi penumpangnya sendiri. Mungkin ini kasuistis namun membuka mindset kita ternyata celotehan penumpang menjadi cambuk sendiri bagi pak sopir.

provokasi penumpang bus menjadi penyebab arogansi sopir bus

Well, semoga menjadi perenungan bersama agar masing-masing pihak sadar ini akan atraksi maut dijalan raya. Mungkin hari ini kita selamat namun entah kapan karma itu akan datang….

Maturnuwun

Foto : e100

\Contact KHS/
Main blog : http://www.setia1heri.com
Secondary blog : http://www.khsblog.net
Other blog : http://www.setia1heri.org
Email : [email protected]; [email protected]
Facebook : http://www.facebook.com/setia1heri
Twitter : @setia1heri
Instagram : @setia1heri
Line@ : @setia1heri.com
Whatsapp : 085608174959
PIN BBM : 5E3C45A0
©©©©©©©©©

Comments

comments

Tentang setia1heri 5685 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

1 Comment

Monggo dikomeng gans..