Aura Eksotis Air Terjun Irenggolo, Kediri, Jawa Timur

Air Terjun Irenggolo Besuki Kediri tempat ultah ketiga jatimotoblog 2014 (6)Hari minggu (28/12) yang kelabu kerana mendung bergelayut mesra di kolong langit. Tidak menyurutkan derap langkah roda dua mantemans blogger dan komengtator untuk menuju lokasi Air Terjun Irenggolo sebagai tempat ultah Jatimotoblog yang ke-3. Tidak kurang dari 18 sepeda dari berbagai lintas pabrikan dan sebuah mobil datsun goplus renteng-renteng mendaki kaki gunung wilis. Yupz tempat dimana Air Terjun Irenggolo berada. Berikut mantemans eksotisme Air Terjun Irenggolo yang ada di Kabupaten Kediri  Jawa Timur.

Air Terjun Irenggolo Besuki Kediri tempat ultah ketiga jatimotoblog 2014 (9)Air Terjun Irenggolo  berada di Kawasan Wisata Besuki di ketinggian 1200 di atas permukaan laut di gugusan lereng Gunung Wilis (1950 m).  Tumpahan airnya sekitar 80 meter dengan bentuk trap-trap mini dan pemandangan alam yang indah dengan suhu sekitar 18 derajat Celcius. Tepatnya Terletak di Dusun Besuki, Desa Jugo Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri, Propinsi Jawa Timur. Ini merupakan satu lokasi dengan Air Terjun Dholo yang letaknya 4 km keatas lagi dengan medan tanjakan dan turunan yang menantang :mrgreen: .

Air Terjun Irenggolo Besuki Kediri tempat ultah ketiga jatimotoblog 2014 (7)Sebelum masuk kita akan dikenakan tiket Tanda Masuk sebesar Rp. 7.000 plus parkir sebesar Rp. 1.000 untuk setiap orang dan 1 motor.  Berhubung tujuan kami ada di Air Terjun Irenggolo maka hanya membutuhkan waktu sekitar 10 menit dari portal karcis tersebut. Pagi itu meskipun matahari semestinya sudah sepenggalah namun kalah dengan mendung tebal dan kabut yang kadang turun secara bersamaan. Namun hal tersebut tidak menyurutkan langkah mantemans untuk menuju spot air terjun yang ada di bawah.

Menuju spot air terjun irenggolo kita harus menuruni anak tangga sekitar 500 meter.  Anak tangga yang ada cukup datar sehingga sudut kemiringa masih dalam taraf toleransi lah. Dari jarak 100 meter sudah terdengar gemiricik air terjun yang mengundang siapapun untuk mendekat lebih dekat. Nah akhirnya secara jelas terpampang sudah air terjun irenggolo dengan ketinggian sekitar 15 meter yang aliran airnya mengalir secara berundak-undak dari atas ke bawah. Kolam kecil yang ada didepannya pun tidak terlalu dalam sehingga bisa dibuat bermain-main dengan menggulung celanan hingga lutut.

Air Terjun Irenggolo Besuki Kediri tempat ultah ketiga jatimotoblog 2014 (10)Sebelum mengeksplorasi lebih jauh Air Terjun Irenggolo maka dilakukan terlebih dahulu ceremoni Ultah Jatimotoblog ke-3 di Tlatah Kediri. Berbekal kue tart dan polo pendhem yang disiapkan oleh mbak nopi selaku panlok disana kami melaksanakan ultah secara sederhana dan hikmat. Dimulai dengan pembukaan oleh kang tarom dan diakhiri dengan do’a oleh kang akhya’. Dan selesai sudah ceremoni sekilas ultah jatimotoblog ke-3 ini dimana semua berharap dapat lebih guyub dan gayeng bareng-bareng sampai kapanpun. Amin.

Selanjutnya ekplorasi Irenggolo dengan menghadirkan satu talent dari kediri yang dibawa langsung oleh Kang Marnu. Talent yang awalnya gak ada skenario berbasah ria namun karena tuntutan  dari para potografer baik profesional maupun amatiran akhirnya basah-basah juga. Mbah wir selaku sesepuh dunia potret memotret banyak menuntun gaya bagi talent tersebut. Dan sekitar 1 jam prosesi tofoto akhirnya selesai yang berakhir dengan kedinginan dari sang talent.

Air Terjun Irenggolo Besuki Kediri tempat ultah ketiga jatimotoblog 2014 (2)Air terjun Irenggolo ini memang cukup eksotis namun sarana dan prasarana yang ada sepertinya kurang terawat. Terdapat jembatan penghubung ke lokasi air terjun yang putus namun tidak secepatnya diperbaiki sehingga cukup membahayakan. Atau memang sengaja dibuat putus sehingga menambah andrenalin dan sensasi tersendiri ketika melewatinya 😆

overall, suasana yang sejuk yang kadang disertai kabut membawa sensasi tersendiri untuk sekedar melepaskan penat lelah dalam seminggu bekerja. So tempat-tempat semacam ini memang cocok untuk refreshing dan relaksasi bersama keluarga dengan ditemani gemiricik air terjun.

Demikian mantemans pengalaman singkat KHS menyibak singkat aura eksotisme Air Terjun Irenggolo di Kediri.

Maturnuwun

baca juga :

Comments

comments

Tentang setia1heri 5685 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

39 Comments

  1. wah bagus ya gan view nya 🙂 kayak di tawangmangu .. bagus nih buat referensi wisata pas mampir di kediri .. salam kenal mas heri 🙂

Monggo dikomeng gans..