Sepeda Motor boleh melintasi Jembatan Layang Mayangkara Wonokromo Surabaya gans.. (jam-jam tertentu)

sepeda motor boleh melintasi jembatan mayangkara surabaya 2014Kabar gembira bagi pengguna motor di Surabaya bahwa sejak hari Senin (8/12) sepeda motor di perbolehkan untuk melintasi flyover Mayangkara yang ada di Wonokromo. Bagi mantemans yang tinggal di Surabaya tentu tahu bagaimana crowded nya ketika jam-jam sibuk melewati jalan wonokromo ini. Oleh karena itu atas kebijakan Polrestabes Surabaya maka dipasangi rambu-rambu oleh Dinas Perhubungan Kota Surabaya yang menginformasi jam-jam tertentu sepeda motor diperbolehkan untuk lewat. Maklum selama ini memang dilarang sepeda motor melewati jembatan Mayangkara tanpa persilahkan oleh petugas kepolisian.

Terdapat pembagian waktu diperbolehkan sepeda motor untuk melintas flyover Mayangkara yakni :

  • Arah Selatan dari Jl. Ahmad Yani menuju Wonokromo diperbolehkan pada Jam 06.00 – 09.00 WIB
  • Arah Utara dari Jl. Wonokromo menuju Jl. Ahmad Yani diperbolehkan pada jam 16.00 – 19.00 WIB

Kebijakan ini tentu perlu mendapatkan apersiasi karena turut memperlancar arus lalu lintas pada jam-jam sibuk ketika berangkat dan pulang bekerja. Namun begitu kendaraan roda dua harus tetap berhati-hati karena tidak ada pembatas marka dengan kendaraan roda 4. Oleh karena itu harap senantiasa waspada dan konsentrasi penuh agar tidak membahayakan diri dan pengguna jalan lain disekitarnya.

gambar : surya.co.id

Maturnuwun

baca juga :

 

Comments

comments

Tentang setia1heri 5685 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

23 Comments

  1. pokoke nek numpak motor ojo gontok-gontokan nang jembatan layang, ben ga nambah macet… hehehe

Monggo dikomeng gans..