Mantemans kadang ada telepon maupun sms yang sifatnya mengganggu, menjengkelkan maupun meneror aktivitas kita. Pasti kita akan sumpek terkait nomor tersebut apalagi dari nomor yang tidak dikenal dan nerornya tidak kenal waktu pagi siang malam. Maka jalan satu-satunya adalah memblokir nomor tak diinginkan tersebut. Dahulu ketika masih pake hape tipe nokia lama (lupa tipenya) kalau tidak salah ada fasilitas untuk memblokir nomor tertentu dari kontak langsung tanpa perlu aplikasi. Nah di gadget android KHS mencoba mencari settingan itu namun tidak nemu-nemu sehingga diputuskan memakai aplikasi pihak ketiga. Diantara banyak pilihan aplikasi call blocker maka pilihan jatuh pada Call Blocker yang dikembangkan oleh NQ Mobile Security (NYSE:NQ).
Aplikasi Call Blocker ini bisa diunduh gratis langsung di play store atau klik disini dengan kapasitas files sekitar 3,9 Mb. KHS mencoba aplikasi ini di gadget Sony Xperia L dengan memakai Call Blocker versi 4.2.46.20. Kalau jaringan data lancar maka hanya membutuhkan beberapa menit saja untuk mengunduh dan menginstallnya. Dan tadaa…Call Blocker sudah terinstall sempurna dan kita tinggal menggunakannya langsung tanpa perlu settingan-settingan yang lain.
Beberapa fitur yang disematkan dalam aplikasi pemblokiran Call Blocker ini yakni blacklist dimana kontak yang dimasukkan kesini tidak bisa telpon maupun sms, blocked sms untuk memblokir sms saja dan blocked call untuk memblokir panggilan telepon yang masuk. Selain itu ada fitur backup untuk membuat cadangan kontak telepon kita serta ada Privacy eraser dimana kita bisa dengan cepat dan mudah menghapus sejarah panggilan , menghapus pesan SMS antara telepon dan kontak individu secara permanen untuk melindungi data pribadi. Itu diatas fitur standar yang versi gratisan sedangkan yang premium tentu ada tambahan yang lain seperti Private Space.
KHS sempat mencoba langsung aplikasi Call Blocker ini. Ketika nomor kontak dimasukkan blacklist maka telepon yang masuk tidak akan terdetek dilayar handphone sedangkan bagi yang menelepon digadget mereka akan terdengar nada sibuk atau nada tunggu dari provider kartu. KHS juga sempat mengirim sms namun notifikasi sms tadi juga sama tidak muncul di layar utama maupun inbox sms. sms tadi justru masuk blocked sms dalam aplikasi Call Blocker ini. Nah sudah jelas kan aplikasi Call Blocker ini sehingga bisa dijadikan referensi. Oia di aplikasi Call Blocker ini juga tersedia whitelist dimana merupakan kebalikan dari blacklist.
maturnuwun
link terkait :
- Aplikasi Suzuki Sound Experience, buat kamu yang penasaran suara motor sport suzuki di sirkuit
- Kelebihan dan Kekurangan Asus Zenfone Max (ZC550KL) tahun 2016
- Lebih dekat dengan konsumen, PT MPM luncurkan One Heart Card Mobile Apps
- Heboh…robot ijo kencingi apel krowak di google maps
- Begini cara menjalankan Whatsapp versi web browser di laptop dan desktop
- Bluetooth remote shutter ini belum support BB Z3
- Cara mengatasi ‘no name’ pada kontak BBM di Android
- Rev Translator, ketika motor berbicara kepada majikannya…layak dicoba nih aplikasi
- Mencoba BNI Internet Banking versi Mobile di gadget Android
- Hilal sudah nampak via aplikasi android Moon 3D
wah bagus ini oom
jadi tukang tipu tukang tipu atau tukang minta pulsa gak bakal sms lagi ke nomer hape 😀
Wah bisa juga tuh 🙂
Tp kn mereka nopenya ganti2 😆
hehehe
kalau gitu bisa digunakan untuk memblokir nomer hape mantan… atau pak dosen 😀
Itoe betoel adanja
thanks lek,,, tag nabung dulu 😀
jiahh…paypal e ndang di withdraw #upss 😆
nice info mas 😀
gak anderoid cuman nyimak! 🙂
jos infonya bro 😀
http://cicaakcerdas.wordpress.com/2013/11/16/ecu-its-mencoba-ecu-yamaha-v-ixion-buatan-anak-bangsa-its-surabaya/
nokiyem isoh juga ora kang?
http://sarikurnia980.wordpress.com/2013/11/17/solusi-disaat-banjir/
Klo yg java mestinya bisa…hehehe
ojo diblokir loh nomore ledom kangg…
Itoe betoel adanja 🙄
Mantep ni harus dicoba buat blokir orang iseng yg suka nelp terus ditutup lagi
Monggo dicoba…
thanks gan ini yg di cari cari gan 😀 lg ada yg teror saya ^^
gk support kitkat v 4.4.4
Wah nais inpoh brow
akhirnya ktemu juga aplikasinya mas..thxkyuu…
bang admin…ada ga aplikasi yang nadanya ketika seseorang call nadanya seakan-akan nomor seluler kita tidak aktif?aku belum nemukan aplikasi seperti disebutkan.kebanyakan aplikasi pemblokir panggilan seakan-akan di reject oleh kita sendiri.klo ada minta apk-nya…mksh
lum tahu brow…adanya ya blokir itu
Bang admin…ada ga aplikasi yg bisa buat buka blokir itu, misal nomor saya di blokir sma temen, nah ada ga aplikasi yg bisa buat buka blokir agar tetep bs masuk tlpnya. Klo ada minta apk nya .
Makasih bang.
setahu ane gak da..ganti nomer baru saja…hehehehe
Lah, wingi pas nongkrong barng kok nggak ngasih saran soal ini, hikss-hiksss….tiwas musmet,kang 🙁
Wkwkwkwk lali nek pernah mosting