Met Tahun Baru 1435 H

selamat tahun baru 1435 h

Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan silih bergantinya malam dan siang terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang berakal, (QS. Ali Imran : 190).

Umar bin Al Khatthab radhiyallahu ’anhu berkata : ”Hisablah (evaluasilah) dirimu sebelum kamu dihisab dan timbanglah amalmu sebelum ia ditimbang untukmu nanti dan bersiap-siaplah untuk hari menghadap yang paling besar (hari menghadap Allah)”,

Pada hari itu kamu dihadapkan (kepada Tuhanmu), tiada sesuatupun dari keadaanmu yang tersembunyi (bagi Allah). (QS Al-Haaqqah : 18)

Rasulullah shallallahu ’alaihi wasallam bersabda : ”sebaik-baik puasa setelah puasa Ramadhan adalah puasa bulan Muharram, dan sebaik-baik shalat setelah shalat fardhu adalah shalat malam”. (HR. Muslim)

Rasulullah shallallahu ’alaihi wasallam ditanya tentang puasa hari ’Asyura (tanggal 10 Muharram), maka Beliau bersabda : ”Bisa menghapus (dosa-dosa) satu tahun yang lewat. (HR. Muslim)

Orang muslim adalah orang yang tidak mengganggu orang muslim lain baik dengan lidah maupun tangannya, dan orang yang hijrah itu adalah orang yang berhijrah dengan meninggalkan hal-hal yang dilarang oleh Allah. (HR. Bukhari dan Muslim)

SELAMAT TAHUN BARU 1435 HIJRIYAH

Yang lalu biarlah berlalu, mari menatap masa depan dengan senyuman

baca juga :

Comments

comments

Tentang setia1heri 5684 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

12 Comments

Monggo dikomeng gans..