Sosialisasi SMA, SMK dan MA Se Surabaya
Merespon permasalahan sosial anak yang terjadi di Kota Surabaya maka diadakanlah sosialisasi di seluruh sekolah tingkat SLTA oleh Pemerintah Kota Surabaya. Sosialisasi berlangsung mulai tanggal 9 Mei hingga 24 Mei 2011 yang melibatkan 40 tim. Dimana setiap tim atau pemateri terdiri dari minimal 2 orang. Ane sendiri masuk dalam tim 3 tetapi lebih bersifat cadangan untuk menggantikan jika ada pemateri yang berhalangan hadir.
Sosialisasi ini dilakukan dengan target sekitar 223 sekolah tingkat SLTA Se-Surabaya baik negeri maupun swasta dengan 63.000 siswa. Semua sekolah dilibatkan mulai dari SMA, SMK, dan MA baik negeri maupun luar negeri alias swasta 😀 . Materi yang diberikan berupa Konsep Diri Remaja, Pemanfaatan IT secara Positif, Kesehatan Reproduksi, Perlindungan Diri Sederhana, Trafiking dan Layanan Rujukan Perlindungan.
Ane sendiri pernah terjun di SMK KAL di kompleks KOBANGDIKAL Morokrembangan Surabaya pada tanggal 12 Mei 2011. Respon siswa sungguh luar biasa dah rame. Mereka merasa mendapat pencerahan dengan materi yang disampaikan. Rasa gaduh dan cuek sendiri ternyata hilang ketika slide demi slide dipaparkan dan film diputar. Respon dan dukungan pihak sekolah juga sangat besar terbukti dengan penyediaan sarana prasaran dan juga kedatangan siswa kelas III. Maturnuwun.
Di beberapa tempat terdapat identify kasus yang mungkin pernah dialami para siswa. Dari hasil kertas yang disebarkan terdapat siswa yang pernah melakukan aborsi, hubungan seksual masa pacaran dan beberapa prilaku nakal yang lain. Semoga hal ini tidak cerminan kondisi remaja atau siswa secara keseluruhan.
Ibu Walikota Tri Rismaharini juga menyempatkan hadir dan memantau berjalannya kegiatan sosialisasi ini terutama di MA Darul Hijrah Kedungtarukan dan SMA Barunawati Krembangan. Beliau berpesan agar masa remaja digunakan untuk belajar dan belajar serta tidak mudah mengeluh dan menyerah oleh keadaan.
Program ini diharapkan merupakan tindakan preventif agar tidak terjadi kenakalan remaja yang terjebak pada tindakan seperti pornografi, narkoba, seks bebas, aborsi, prostitusi, kucing garong dan menjadi korban trafiking.
Mari dampingi adik, saudara, anak kita pada saat mereka sedang mencari jati diri !
baca juga :
- Puncak Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) 2013 Kota Surabaya
- Sosialisasi Perda anak di tingkat kecamatan
- Sosialisasi Perda Penyelenggaraan Anak Kota Surabaya.
- Peringatan HAN dan HARGANAS Tahun 2011 Kota Surabaya
- Sosialisasi GD SKLA
- Capacity Building PKBM Kota Surabaya
- Surabaya Gender Award 2011 : Stop Trafficking
- Tindak Pencegahan dari Kejahatan
- Mari Waspada… (khususnya cewek lebih khusus lagi ABG)
- Mengenal trafiking…
- Ngerumpi PPKtP dan Trafiking di Batu
Be the first to comment