3 komponen ini yang ditengarai penyebab recall Yamaha R25, MT25, R3, dan MT320 di Jepang dan termasuk di Indonesia

Yamaha Jepang secara resmi telah melakukan recall untuk Yamaha R25, MT25, R3, dan MT320. Setidaknya total sekitar 15 ribuan unit motor tersebut akan ditarik dari pasaran dengan varian pembuatan2014, 2015 dan 2016. Produk yang direcall biasanya terkait terkait dengan keamanan, kenyamanan dan keselamatan bagi konsumennya. Nah ditengarai terdapat 3 komponen yang menjadi penyebab recall ini yakni masalah pompa oli, masalah transmisi/ kopling dan masalah part rem depan.

daftar motor yamaha recall di jepang tahun 2016

Mengutip ringpiston.com total 15.072 unit motor Yamaha yang terdiri dari 5 varian motor yang mendapat recall. Unit itu yakni sebanyak 1.458 unit Yamaha R3, 780 unit Yamaha MT320, 8.614 unit yamaha R25, 1.993 unit Yamaha R25A dan 2.227 unit Yamaha Mt25.

Kembali ke-3 komponen diatas, maka berikut pembahasan dari lek iwanbanaran.com :

  • Prime mover troble (masalah pompa oli). Karena desain yang kurang sempurna, penggerak utama berpotensi tidak bisa bekerja dengan baik dalam menggerakkan pompa oli selama putaran tinggi. Oleh karena itu, tekanan gigi hidrolik (terbuat dari resin) yang terus menerus pada pompa oli akan mendapatkan stres berlebih sehingga kasus terburuk gear akan rusak, dan membuat mesin mendapatkan panas berlebih karena tidak lancarnya sirkulasi oli kemesin…masalah recall pompa oli yamaha r25 dan mt 25 di jepang juni tahun 2016
  • Perangkat transmisi (pressure plate)Bearing dianggap tidak cukup menahan tekanan piringan kopling sehingga saat pengoperasian secara berulang bisa merusak bantalan atau bearing. Jika itu terjadi kopling tidak akan merespon saat tuas ditarik sehingga akan mengganggu ketenangan ketika bepergian…masalah recall perangkat transmisi yamaha r25 dan mt 25 di jepang juni tahun 2016
  • Perangkat rem (selang rem). Dibagian depan kita akan menemukan posisi pengikat selang rem terlalu dekat dengan radiator. Pada kasus terburuk selang bisa tersenggol radiator dan membuat kerusakan pada perangkat sehingga dikawatirkan akan mengurangi kemampuan pengeremanmasalah recall komponen selang rem yamaha r25 dan mt 25 di jepang juni tahun 2016

Untuk pasar Indonesia yang dipasarkan YIMM yakni R25 dan MT-25 sehingga juga akan dilakukan recall serupa sebagaimana di Jepang.  Via web resmi tanggal 15 Juni 2016 pihak YIMM telah melakukan pengumuman resmi.

Kepada Yth.

Pelanggan, Pemilik dan Pemakai Yamaha YZF-R25 dan MT25.

Terima kasih atas kepercayaan nya memilih dan membeli Yamaha YZF-R25 dan MT25.

Pada tanggal 14 Juni 2016, Yamaha Motor Company Jepang mengumumkan mengenai perbaikan beberapa komponen pada Yamaha YZF-R25, YZF-R25A, YZF-R3A, MT250 dan MT320.

PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, selaku produsen kelima produk global tersebut juga bertanggung jawab untuk menjamin kualitas sepeda motor Anda di Indonesia.

Dalam waktu dekat, kami akan segera mengumumkan tata cara penanganan pelanggan kami. Oleh karena itu, dimohon untuk menunggu sampai persiapan kami selesai. Pengumuman resmi akan kami sampaikan melalui website ini dan jaringan dealer resmi Yamaha.

Kami sangat menghargai bila Anda berkendara mengikuti buku petunjuk pemilik. Silahkan datang ke dealer resmi Yamaha terdekat bilamana Anda memiliki keluhan ini di sepeda motor Anda.

Terima kasih.

Salam Semakin Didepan

surat pemberitahuan recall yamaha mt 25 dan r25 di Indonesia tanggal 15 Juni 2016Teknis untuk penanganan pelangggan akan dipersiapkan oleh pihak YIMM. Monggo mantemans yang menunggangi Yamaha R25 dan Yamaha MT-25 untuk bersiap diri meluangkan waktu untuk ke bengkel. Terkait ke-3 komponen diatas apakah mungkin sudah pernah dirasakan sebelumnya? Mungkin bisa dishare dimari.

Maturnuwun

\Contact KHS/
Main blog : http://www.setia1heri.com
Secondary blog : http://www.khsblog.net
Other blog : http://www.setia1heri.org
Email : [email protected] ;[email protected]
Facebook:http://www.facebook.com/setia1heri
Twitter : @setia1heri
Instagram : setia1heri
Line@ : @setia1heri.com
Whatsapp : 085608174959
PIN BBM : 5E3C45A0

Comments

comments

Tentang setia1heri 5686 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

1 Comment

2 Trackbacks / Pingbacks

  1. Bagi penunggang Yamaha R25 dan MT-25 silahkan datangi R-Shop terdekat untuk penggantian part…. gratis oli lho…(Juli – Desember 2016). – setia1heri.com
  2. Warna dan grafis baru Yamaha YZF-R25 tahun 2017 – setia1heri.com

Monggo dikomeng gans..