Unik nih.. Sahabat Satu Hati kampanye safety riding dengan budaya betawi

Pendekatan kampanye safety riding mesti mengena di hati masyarakat. Nah salah satu terobosan kampanye safety riding tersebut dengan melibatkan budaya lokal. Hal inilah yang dilakukan sekitar 100 orang Sahabat Satu Hati yang tergabung dalam Honda Owners Club di Jakarta. Mereka melibatkan atraksi Ondel-Ondel dan alunan musik Gambang Kromong yang ceria khas Betawi untuk berkampanye Safety Riding.


kampanye safety riding dalam balutan budaya betawi tahun 2015 oleh honda owner club (2)Acara simpatik di gelar di jalur padat kendaraan bermotor di jalan Perintis Kemerdekaan, Jakarta Utara (24/10) kemarin. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Sahabat Satu Hati yang dibentuk PT Astra Honda Motor (AHM) untuk membangun karakter dan budaya aman berkendara di jalan raya.

“Kami ingin brotherhood di kalangan anggota HOC lebih bermakna dan bermanfaat bagi sesama. Karena itu kami beraksi dalam kampanye keselamatan berkendara‎ ini,” ujar Ketua Umum HOC Mustofa.

kampanye safety riding dalam balutan budaya betawi tahun 2015 oleh honda owner club (3)Dalam kegiatan ini, para Sahabat Satu Hati membagikan buku pengetahuan keselamatan berkendara yang dibuat sendiri oleh HOC dengan panduan standar AHM, stiker tentang tips dan trik berlalu lintas yang baik, hingga memberikan apresiasi kepada 20 pengguna jalan yang paling tertib berlalu lintas baik dengan perlengkapan berkendara terlengkap.

Deputy Head of Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan membangun budaya dan ‎kesadaran keselamatan berkendara di tengah masyarakat merupakan salah satu prioritas utama perusahaan.

kampanye safety riding dalam balutan budaya betawi tahun 2015 oleh honda owner club (1)“Sebagai bagian dari Sahabat Satu Hati, HOC termasuk yang aktif dan kreatif dalam memaknai kehadirannya agar bermanfaat bagi sesama. ‎Mereka berusaha menyentuh emosi warga dengan menggunakan budaya betawi untuk menyampaikan pesan safety riding. Kreatif dan efektif dalam berkomunikasi dengan pengguna jalan raya di Ibukota.” ujarnya

Mantabz masbrow….semoga kampanye ini mengena dihati para pengguna jalan.

Maturnuwun

Comments

comments

Tentang setia1heri 5686 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

2 Comments

Monggo dikomeng gans..