Tour de Soul All New Soul GT Jakarta-Bali 2015 sukses gelar

DENPASAR-Tour de Soul 125 Moment to Go naik All New Soul GT dengan rute Jakarta ke Bali, sampai juga di hari terakhir atau hari ke-8. Sabtu 11 April 2015, rombongan touring yang terbagi dua menyusuri beberapa tempat wisata di Bali. Satu rombongan jumlahnya 25 orang diisi media, blogger, Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) dan komunitas. Jadi total ada 50 orang peserta. Yang menempuh jalur utara sejauh 1.200 km dan selatan 1.500 km selama 8 hari, start 4 April 2015 dari Jakarta dan finish di Bali 11 April 2015.

Para peserta berkumpul di venue penutupan Tour de Soul dan Yamaha Motor Show di Lapangan Lumintang Denpasar BaliDi hari terakhir ini, tim utara dan selatan bergerak bersama menuju Yamaha Flagship Shop Bali di pagi hari. Setelah itu perjalanan terpisah, tim utara menyambangi tempat wisata Tanah Lot dan Bedugul. Sedangkan tim selatan ke Water Blow di Kompleks Nusa Dua Pariwisata dan Tanjung Benoa Watersport.

Perjalanan yang sangat menyenangkan riding All New Soul GT ini diakui para peserta. Seperti kata Faisal Ramdhan, Sekretaris Yamaha Riders Federation Indonesia, “Naik All New Soul GT di rute panjang ini enak banget. Sasisnya bagus, handling menikung kiri kanan stabil dan lebih enak, akselerasi responsif. Di segala kontur jalan yang kita lewati pasir, berbatu dan aspal, All New Soul GT nyaman dikendarai dan suspensinya menjadikan handlingnya stabil di segala kondisi jalan,” papar Faisal.

Peserta Tour de Soul naik All New Soul GT 125 di Masjid Agung Demak Jawa Tengah“Motor ini asyik banget ,tarikan agresif, enteng, nyaman dikendarai, on road asik, turing dalam kota nyaman, tenaga agresif. Iritnya 52 km/liter. Posisi kaki saat riding bervariasi jadi tidak pegel. Jok All New Soul GT lebih empuk dan sangat nyaman.
Untuk rear cushion/suspensi juga menjadikan handlingnya stabil di kecepatan tinggi maupun jalan jelek, apalagi untuk cornering,” komentar Randy Irmansyah dari komunitas muda Yamaha ID.

Dan untuk tempat wisata, baik Faisal maupun Randy sepakat paling suka Gunung Bromo di Probolinggo, Jawa Timur. Keduanya sama-sama baru pertama kali ke Bromo dan dapat pengalaman seru riding sekaligus jalan-jalan wisata. Taman Wisata Baluran di Jawa Timur pun memikat karena rumput savananya dan handling motor tetap stabil meskipun jalanan ke dalamnya berbatu.

Sesuai konsep Tour de Soul memadukan otomotif, wisata dan kuliner, tempat-tempat wisata disambangi oleh peserta. Sebanyak 125 landmark tempat wisata berhasil disambangi sampai hari terakhir ini. (PR YIMM)

 

Comments

comments

Tentang setia1heri 5687 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

Be the first to comment

Monggo dikomeng gans..