Turut berduka atas meninggalnya Gayatri Wailissa…Anak Indonesia yang menguasai 14 bahasa dunia

foto kenangan gayatri wailissa 2014Gayatri Wailissa, siapa dia kang? Dia adalah dara manis kelahiran Ambon 17 tahun silam yang mempunyai kemampuan bahasa lebih diatas rata-rata anak Indonesia.  Gayatri menguasai setidaknya 14 bahasa, di antaranya, bahasa Inggris, Italia, Spanyol, Belanda, Mandarin, Arab, Jerman, Perancis, Korea, Jepang, India, Rusia, Thailand, dan bahasa Tagalog. Prestasi Gayatri diantaranya mewakili Indonesia dalam Convention on the Right of the Child (CRC) atau Konvensi Hak-hak Anak tingkat ASEAN di Thailand.  Kini anak yang dijuluki “Doktor Cilik” Indonesia itu telah tiada setelah menghembuskan napas terakhir di RS Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat tadi malam kamis (24/10) setelah sebelumnya didiagnosa menderita Pendarahan Otak.

Putri pasangan Deddy Darwis Wailissa dan Nurul Idawati ini telah menyandang beberapa prestasi yang membanggakan Indonesia diantaranya menjadi Duta ASEAN untuk anak periode 2012-2013.  Kemampuannya yang membuat decak kagum itu diraih secara otodidak sejak umur 7 tahun ditengah keterbatasan finansial kedua orang tuanya. Selain itu beliau juga hobi bermain biola, membaca puisi dan aktif berteater. Dan yang lebih membanggakan sang polyglot ini selalu menjadi motivator bagi anak-anak yang lain untuk berprestasi.

Jenazah putri seorang anak dari pengrajin kaligrafi di kaki lima ini rencananya dimakamkan di kampung halamannya di Ambon pada hari jum’at (24/10). Beliau rencananya akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Tentara Sekutu di Tantui Kapaha, Ambon. Sebelumnya almarhumah di semayamkan sementara di di Markas Kodam XVI Pattimura. Akhirnya hari sabtu(25/10) si anak ajaib ini dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Taman Bahagia di kawasan Tantui Ambon setelah sebelumnya dibawa ke Masjid Raya Al Fatah Ambon untuk dishalati.

in memoriam gayatri wailissa 2014Berikut beberapa prestasi si gadis ajaib yang pernah menjadi Kick Andy Young Hero 2014 dan Duta Kodam V/Brawijaya ini :

Prestasi Gayatri:
– Juara 1 Kompetisi Cerita rakyat 2006
– Juara Bertutur Kanak-kanak 2007
– Juara 2 Lomba CERPEN Nasional 2008
– Juara 1 dalam lomba cipta puisi 2009
– Juara 3 Lomba Baca Puisi Provinsi 2009
– Juara 1 debat konsep pembangunan daerah 2010
– Juara 2 karya tarian kreasi baru 2010
– Juara Peragaan Busana Fashion Putri Daerah 2011
– Nominasi 3 besar Icon Busana Nasional 2011
– Juara 1 lomba Pidato dalam hari Anak Nasional 2011
– Juara 2 lomba karyai ilmiah Sains Terapan 2012
– Juara Medali Perunggu Olimpiade SAINS Astronomi 2012
– Juara karya tulis Sastra Nasional 2012
– Juara 1 Lomba Pidato Remaja Hari Kebangkitan Nasional 2012
– Juara esay Nasional “Hari Perdamaian Dunia” 2012 Kegiatan
Organisasi/Kegiatan:
– Pimpinan Redaksi Majalah Anak (Suara Anak Maluku)
– Pengurus Forum Anak Maluku
– Ketua Forum Perdamaian (KAPATA DAMAI)
– Penerjemah Bahasa
– Pramuwisata
– Penulis Sastra (Puisi, Prosa, Novel)
– Instruktur Klub Teater
– Penyiar Radio Swasta-Siaran Anak
– Reporter/Presenter/Host – Icon Clip Flim Documenter

Selamat jalan Gayatri semoga menjadi inspirasi anak-anak Indonesia untuk berprestasi.

Maturnuwun

baca juga :

Comments

comments

Tentang setia1heri 5684 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

11 Comments

  1. RIP gayatri
    Semoga amal ibadah mu diterima disisi Nya
    Walaupun kamu telah tiada tapi sosok dan kepintaran mu akan selalu dikenang
    Alfatihah untuk gayatri -.-

Monggo dikomeng gans..