Akun Paypal setia1heri dibekukan?

paypal setiaheri di bekukan oktober 2014Iseng-iseng cek inbox email lalu berlanjut ke folder spam. Penginnya mau hapus email-email dispam tetapi biasanya sebelum dihapus KHS selalu mengecek secara scanning dimana siapa tahu ada email asli yang ketangkep jaring spam.  Mata KHS terbelalak ketika mendapat email dari no-reply paypal yang berjudul Your Account Paypal has Been Frozen. KHS pun mencoba tetap tenang dan membuka email tadi. Ketika  email terbuka isinya mengabarkan bahwa akun paypal KHS harus melakukan update informasi  agar tetap dapat menikmati fasilitas paypal. Berikut isi email selengkapnya..

Berikut isi surel tersebut :

Dear Customer,

Some information on your account appears to be missing or incorrect.
Please update your information promptly so that you can continue to enjoy
all the benefits of your PayPal account.
If you don’t update your information within 37 days, we’ll limit what you can do with your PayPal account.

If you need help logging in, go to our Help Center by clicking the Help link located in the upper right-hand corner of any PayPal page. .

Sincerely,

PayPal

KHS sempat mau meng-klik tombol diatas namun akhirnya diurungkan. Hal ini karena KHS ragu dan juga terdapat peringatan dari pihak gmail dengan surel tersebut. “

“Berhati-hatilah dengan pesan ini. Pesan tersebut berisi tautan mencurigakan yang pernah digunakan untuk mencuri informasi pribadi orang-orang. Jangan klik tautan atau membalas dengan menyertakan informasi pribadi, kecuali Anda memercayai pengirimnya.  Pelajari selengkapnya
Akhirnya KHS langsung menuju website www.paypal.com secara langsung. KHS rasakan tidak ada masalah bahkan lakukan transaksi dengan mengirimkan dolar ke teman juga tidak mengalami kendala. Artinya aktivitas paypal lancar jaya tanpa ada pembatasan atau dibekuan. KHS mencurigai bahwa surel diatas kategori phising yang sedang marak.  Phising : Phising yang mempunyai arti dasar yaitu “Memancing” maka bisa di katakan Phising adalah tindakan memperoleh informasi pribadi seperti User ID, PIN, nomor rekening bank, nomor kartu kredit seseorang secara tidak sah.
Kenapa KHS curiga itu kegiatan phising :
  1. email diatas menggunakan alamat email yang asing yakni [email protected] karena selama ini ketika bertransaksi atau mendapatkan kabar atau pemberitahuan dari pihak paypal biasanya memakai email [email protected] atau [email protected]
  2. email diatas oleh mbah gmail dimasukkan ke dalam folder spam
  3. peringatan dari mbah gmail diatas untuk berhati-hati dengan isi surel tersebut

Setidaknya 3 hal diatas yang meyakinkan KHS untuk tidak menindaklanjuti atau bahkan mengklik tombol up-grade isi surel tersebut.  Semoga mantemans yang mendapatkan email serupa bisa mengabaikan pesan tersebut.

http://pelangiblog9.blogspot.com
http://pelangiblog9.blogspot.com
Sekedar pengetahuan mengenai “Your account has been limited” di Paypal
“Your account has been limited”, ini adalah kata-kata yang mengejutkan saat Anda mendapatkannya dari Paypal. Ya, masalah limit atau dibatasi adalah masalah yang serius dan sangat menyebalkan. Ini telah dirasakan oleh banyak pengguna Paypal, baik di Indonesia maupun di luar Indonesia. Limited tidak hanya terjadi pada akun yang telah diverifikasi tetapi juga akun yang belum diverifikasi.

Apa yang bisa Anda lakukan jika akun Anda terkena Limit atau dibatasi ?

  1. Anda hanya bisa memperbarui informasi akun Anda seperti mengubah alamat dan nama
  2. Anda bisa menambah kartu kredit ke akun Paypal Anda
  3. Anda bisa menambah rekening bank ke akun Paypal Anda
  4. Anda  bisa menggunakan logo Paypal pada daftar aksi atau pada website Anda
Apa yang bisa Anda lakukan jika akun Anda terkena Limit atau dibatasi ?
  1. Anda tidak bisa mengirim dana atau mengirim pengembalian dana
  2. Anda tidak bisa menarik dana atau withdraw dari akun Paypal ke rekening bank Anda
  3. Anda tidak bisa menerima dana masuk
  4. Anda tidak bisa menghapus rekening dan kartu kredit Anda di informasi akun Paypal
Mengapa Akun Anda terkena limit atau dibatasi ?
  1. Paypal mendeteksi adanya login akun oleh pihak ketiga selain Anda, misalnya Anda dari Indonesia lalu ada orang Australia login ke akun Anda, maka Paypal akan membatasi akun Anda.
  2. Paypal mendetekasi ada 2 atau lebih IP komputer yang login ke akun Anda secara bersamaan, atau login secara bergantian dengan waktu yang sangat cepat.
  3. Paypal mendeteksi ada 2 akun yang login secara bersamaan atau secara cepat di satu IP komputer, misalkan Anda dan teman Anda login ke akun masing-masing di warnet secara bersamaan.
  4. Akun Paypal Anda masih baru, tetapi Anda menerima dana dalam jumlah yang besar
  5. Anda menerima sejumlah dana yang besar, lalu Anda melakukan withdraw (penarikan dana) ke rekening bank Anda atau Anda mengirimkan dana ke akun Paypal yang lain, padahal akun Anda masih baru.
  6. Anda memiliki dua akun atau lebih dengan nama dan identitas yang sama
  7. Anda sering salah memasukkan password ketika login
  8. Anda menjalankan transaksi dengan deskripsi yang tidak jelas, misalkan Anda mengirim dana ke akun Paypal lain dengan deskripsi yang tidak jelas atau Anda menerima dana dari pihak lain dengan deskripsi yang tidak jelas.
  9. Anda mendapatkan email dari Paypal dengan label noreplay atau jangan balas email ini, tetapi Anda membalasnya langsung melalui email Anda. Anda hanya diperbolehkan untuk mengirim keluhan atau pertanyaan melalui tombol “Contact” pada situs Paypal.
Catatan :
Jika Anda terkena limit, maka Anda harus memberikan beberapa dokumen pendukung untuk membebaskan limit tersebut. Jika dokumen Anda tidak jelas atau Anda membalas email noreplay secara langsung, maka akun Paypal Anda akan terkena permanent limited. Anda harus menunggu selama 180 hari atau 6 bulan untuk bisa membuka limit tersebut.
Pelajari lebih lanjut di ^_^ http://pelangiblog9.blogspot.com/2014/07/apa-penyebab-akun-paypal-anda-terkena.html#ixzz3FQb87xAd
Demikian mantemans pengalaman KHS mengenai akun paypal yang dibekukan ini. Semoga bisa menjadi perhatian bersama.
Maturnuwun
baca juga :

Comments

comments

Tentang setia1heri 5685 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

16 Comments

  1. Gan …pada no.1 anda mejelaskan “email dari paypal biasanya memakai : [email protected] & [email protected] ” ….tp saya kok merasa janggal sama email yg pertama ([email protected]) apa itu benar dr paypal ? . coba amati lagi isi emailnya apa ada kode unik di baris paling bawah ?
    Soalnya biasanya saya dpt email resmi dr paypal ([email protected]) selalu ada kode uniknya misal : PPID P005.
    Saya coba cari info di google ada yg bilang kalo email yg pake (@e.paypal.com) itu phishing.

Monggo dikomeng gans..