Terdapat masalah QC, Kawasaki Bajaj Pulsar 200 NS kok tetap dikirim ke konsumen ?

Bro Maman Hermansyah
pict : Naked Wolves I Indonesia

Seinget KHS masih segar terdengar bahwa KMI menyatakan ada masalah QC dengan Kawasaki Bajaj Pulsar 200 NS yang dipasarkan di Indonesia ini sehingga urung diedarkan. Nah mengintip fanpage Naked Wolves Indonesia ternyata sudah ada beberapa indener yang menerima pesanan motor dari India ini. Mengutip juga dari suhu ipan pengasuh pertamax7.com menyebutkan serupa bahwa beberapa indener di jakarta sudah menerima si’anak tiri’ Kawasaki ini. Kok bisa yah ?

Kalau pihak KMI konsisten dengan pernyataannya ada masalah dengan QC tentu pasti akan menangguhkan distribusi motor 3 busi ini. Selain itu di website kawasaki-indonesia .com juga belum nongol apdetan spesifikasi motor 200 cc ini. Memang ada yang mengeluhkan bahwa website resmi kawasaki indonesia ini kurang uptodate karena beberapa produk kawasaki sendiri yang sudah dipasarkan ternyata juga belum nongol di website tadi. Produk itu yakni Z800 dan  ZX14 serta ZX6R yang harusnya direvisi menjadi ZX636 juga belum muncul apdetannya mantemans.

pict : pertamax7.com

Nah kira-kira gimana ya mantemans? masak produk bermasalah kok diberikan pada konsumen. Sedangkan kalau misal sudah terdapat perbaikan masalah QC mestinya pihak KMI juga harus mengumumkan kepada publik sehingga calon pembeli diluar indener tidak was-was ketika meminang motor tersebut. Masak menjual produk kok secara diam-diam tanpa ada keterangan lebih lanjut mengenai produk yang bersangkutan. Selain itu bagi indener mestinya harus tetap kritis meskipun galau pengin segera nyemplak motor, kwatir terjadi apa-apa dengan motor yang dikirim tersebut. Tapi ya mbuhlah. Monggo yang punya inpoh bisa dishare dimari.

Maturnuwun.

baca juga:

Comments

comments

Tentang setia1heri 5683 Articles
Seorang Bapak dengan 3 anak. Suka jalan-jalan dan corat-coret tulisan perjalanan. Hobi berkendara menunggang roda dua. Tak paham kuliner namun tidak ada makanan yang dicela alias doyan semua...hehehe. Maturnuwun. follow twitter : @ setia1heri

12 Comments

  1. dr bbrp artikel yg saya baca up date,permasalah quality control sudah oke dan sdh lolos PT.Kawasaki Motor Indonesia.makanya pulsar ini sudah berani di luncurkan oleh PT.KMI,krn QC =reputasi standar utk menjaga kualitas produk yang dikeluarkan oleh kawasaki…

  2. Dengan harga segitu mahal trus mau jual barang yang masih abal-abal apa ceritanya gak bunuh diri tuh, pasti gak berani lah standart kualitasnnya tinggi. Bisa digantung konsumen entar

Monggo dikomeng gans..